Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bagaimana Nasib Livina X-Gear Usai Grand Livina X-Gear Muncul

Iday - Rabu, 22 Mei 2013 | 07:09 WIB
Nissan Livina X-Gear 2012
Dok. OTOMOTIF
Nissan Livina X-Gear 2012

Otomotifnet.com – Setelah pengumuman akan hadirnya MPV New Grand Livina versi X-Gear, banyak kalangan yang menanyakan kelangsungan hidup Livina X-Gear versi crossover (sasis pendek 5-seater). Akankah dihentikan produksinya?

Menanggapi hal tersebut, Yoshiya Horigome, Vice President Dirctor PT Nissan Motor Indonesia (NMI) menyatakan jika penggemar Livina tak perlu khawatir.

“Nissan Livina bersasis pendek akan dilaunching belakangan. Saat ini kami masih fokus di produk New Grand Livina dengan bangku tiga baris. Kita melihat kedepannya. Dan ini merupakan bagian dari strategi bisnis,” papar Horigome pada Selasa (21/5).

Nissan Livina X-Gear sendiri merupakan versi crossover dari hatchback Livina XR. Perbedaannya jelas terlihat di sektor eksterior, dimana X-Gear menampilkan kesan gagah dengan aplikasi warna bodi dual tone dipadukan dengan fitur roof rail.

Mesinnya mengandalkan 1.5 liter HR15DE CVTC bertenaga 109 ps yang dilengkapi dengan transmisi manual 5-speed dan otomatis 4-speed.

Harga yang ditawarkan adalah Rp 192 juta pada versi manual dan Rp 199 juta di model otomatisnya.

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa