Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Daftar Ukuran Sokbreker Belakang Motor, Banyak yang Bisa Saling Tukar!

Antonius Yuliyanto - Senin, 11 Juli 2016 | 06:59 WIB
Daftar Ukuran Sokbreker Belakang
Salim/otomotifnet
Daftar Ukuran Sokbreker Belakang

Ilustrasi sokbreker belakang
Ruslan Abdul Gani
Ilustrasi sokbreker belakang

Otomotifnet.com - Gonta-ganti sokbreker belakang sering dilakukan, entah demi kenyamanan atau fashion. Satu hal yang perlu diperhatikan adalah ukurannya.

“Jangan lebih pendek atau malah kepanjangan,” saran Bima Aryo, Marketing Supervisor Kayaba Dept. PT Astra Otopart, selaku pemegang sokbreker KYB.

Jika lebih pendek, maka efeknya motor jadi lebih ceper, sisi bawah akan lebih gampang terantuk jalan.

“Terutama polisi tidur,” imbuh Bima. Sedang jika lebih panjang, maka bagian belakang jadi nungging, membuat kenyamanan berubah. Jadi bagaimana kalau mau gonta-ganti?

Sebaiknya memang harus mengetahui panjang sokbreker standar bawaan pabrik. Caranya tentu saja mesti lepas sokbreker, lalu diukur pakai penggaris.

Bima mewanti, pengukuran yang benar dilakukan di titik tengah lubang atas dan bawah.

Jika cara tadi dirasa ribet karena harus membongkar dahulu lalu cari penggaris, ada yang lebih simpel, cukup baca nih data yang dikeluarkan oleh KYB. Tinggal baca, simpel kan? Heheheee...

Namun untuk monosok motor sport kali ini belum ada, akan diulas di lain edisi. Oh ya, yang menarik ternyata sokbreker belakang ini bisa saling substitusi.

“Kalau ukurannya sama, maka bisa saling tukar, misal Yamaha Mio dan Honda BeAT,” urai pria yang berkantor di Kelapa Gading, Jakut ini.

Pada dasarnya, sokbreker belakang ini mayoritas ada 5 ukuran, yaitu 280 mm, 300 mm, 320 mm, 350 mm dan 336 mm.

Selain itu ada juga ukuran minimal, posisi ketika sokbreker terdorong memendek maksimal.

Selisih antara ukuran panjang dan minimal, didapat jarak main atau stroke. Meski begitu, Bima mewanti ada syarat lain untuk bisa saling tukar, yaitu jenis dudukan atas dan bawah.

“Harus sama agar bisa terpasang,” terangnya. Ada 2 jenis dudukan, yaitu O (bulat) atau disebut eye karena mirip mata, model kedua jenis Y atau yoke. Selain itu, ada juga pertimbangan lain, yaitu jenis motor.

“Jika beda frame, misal bebek dan sport sebaiknya jangan saling tukar. Untuk bebek jika dipakai sport jadinya keempukan, demikian sebaliknya,” wanti Beny Rachmawan, Bussines Development Mitra2000, selaku pemegang sokbreker YSS.

Hal tersebut tentu berhubungan dengan bobot kedua motor yang pasti jauh berbeda.

Berapa ukuran sokbreker motor Anda? Simak di tabel dari KYB berikut ini. • (otomotifnet.com / Aant)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa