Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Daftar 23 Dealer Resmi Honda Yang Punya Fasilitas Uji Emisi Gratis

Rendy Surya - Kamis, 21 Januari 2021 | 21:55 WIB
23 dealer resmi Honda siapkan fasilitas uji emisi gratis
Honda
23 dealer resmi Honda siapkan fasilitas uji emisi gratis

Otomotifnet.com - Berkenaan dengan Pergub DKI Jakarta no.66/2020 tanggal 24 Juli 2020 tentang pelaksanaan uji emisi gas buang, Honda menyediakan fasilitas uji emisi gratis di 23 dealer resmi Honda di DKI Jakarta. 

Pelaksanaan uji emisi ini disebutkan wajib dilakukan bagi pemilik kendaraan yang beroperasi di wilayah DKI Jakarta dengan umur kendaraan di atas 3 tahun.

Dalam Pergub DKI Jakarta no 66/2020 itu, tertulis untuk kendaraan yang tidak melakukan uji emisi secara berkala akan dikenakan sanksi berupa tilang ataupun pemberian harga parkir termahal.

Denny M Tamira, Service Assistant General Manager PT Honda Prospect Motor mengatakan dalam rilis resminya, “Dengan tersedianya fasilitas uji emisi di dealer resmi Honda, kami berharap semua pelanggan Honda mendapat kemudahan untuk melakukan uji emisi secara berkala sehingga mobil Honda yang digunakan selalu menghasilkan gas buang yang ramah lingkungan.”

Baca Juga: Honda Brio Jadi Mobil Terlaris 2020, Ini Update Harganya Di Awal 2021

23 dealer resmi Honda siapkan fasilitas uji emisi gratis
Honda
23 dealer resmi Honda siapkan fasilitas uji emisi gratis

Untuk itu, Honda memberikan fasilitas uji emisi secara gratis bagi para pemilik mobil yang melakukan perawatan berkala (syarat dan ketentuan berlaku).

Sedangkan bagi pemilik mobil yang hanya ingin melakukan uji emisi tanpa melakukan perawatan berkala di dealer resmi Honda, ditawarkan 2 skema biaya uji emisi.

Yang pertama, biaya uji emisi Rp 50.000, dikenakan bagi pemilik mobil Honda yang memiliki riwayat perawatan berkala dalam periode 1 tahun terakhir di dealer resmi Honda yang berbeda dengan dealer dimana akan dilakukan uji emisi.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa