Pasang Dua Radiator di Ninja 250, Lebih Adem!

billy - Selasa, 29 Oktober 2013 | 08:54 WIB

(billy - )

Jakarta - Gak hanya skutik yang doyan menaikkan kapasitas mesin alias bore-up. Melainkan merambah ke besutan sport yang aslinya sudah ber-cc besar. Seperti Kawasaki Ninja 250R. Tapi, suhu mesin di tunggangan sport yang sudah bore-up gak boleh kelewat batas.

Untuk itu, beberapa mekanik punya jurus jitu biar mesin si ‘Ninin’ tetap adem ayem atau gak overheat. Yakni, ganti radiator yang agak besar dari bawaan aslinya alias produk aftermarket. Namanya komponen bikinan, kerap terjadi problem. Waduh!

“Yang aftermarket itu masih buatan lokal dan suka bocor. Mending pakai komponen orisinal atau bawaan besutan lain. Itu asli buatan pabrik. Jadi, mau dipakai harian atau balap masih aman,” ungkap Agus Susanto, mekanik Agus Motor Sport (AMS) di daerah Kampung Doyong, Buaran, Jaktim.

Nah, buat yang ingin menambah radiator bisa menyambangi ke TKP dengan menyiapkan dana Rp 2 juta langsung beres atau bisa simak tips berikut. Sebagai contoh aplikasinya di Ninja 250R milik Fendy.

Monggo!



1. Biar gak bocor dan mesin tetap adem, mekanik ramah ini mengaplikasikan radiator tambahan kepunyaan Kawasaki KLX 250.

2. "Agar putaran mesin ringan, water pump aslinya diganti dari copotan Mercy," tambahnya.

3. Untuk jalur air, dari lubang pengisian masuk radiator satu, terus ke pendingin dua melalui pipa stainless custom AMS.

4. Untuk slang tambahannya bisa memakai produk aftermarket yang beredar di pasaran dan sisanya bisa gunakan aslinya. (motor.otomotifnet.com) 

Agus Motor Sport (AMS) : 0813-11065640