Cara Pasang Bohlam Mobil, Jangan Sampai Tertukar

billy - Kamis, 18 Agustus 2011 | 16:11 WIB

(billy - )

 
JAKARTA - Umumnya, mobil keluaran terkini menggunakan konstruksi bohlam dengan kode H1, H3, H4, H7 dan H11. secara garis besar, bisa digolongkan menjadi dua kategori, H1, H3, H7 atau H4. untuk bohlam H1, H3, H7, memiliki dimensi lebih kecil dan hanya bisa untuk satu setelan sorot lampu (hanya low beam). Sementara untuk tipe H4 memiliki dimensi lebih besar lantaran memiliki dua setelan sorot lampu (low beam dan high beam).

Sehingga, saat pemilihan hingga pemasangan jangan sampai tertukar, karena selain dudukannya tak akan pas, beberapa ulah mekanik nakal yang menukar konstruksi lampu bisa membuat konstruksi lampu tak rigid dan beresiko membuat reflektor terbakar. (mobil.otomotifnet.com)