Biaggi Akhiri Musim 2010 Dengan Indah

Editor - Minggu, 3 Oktober 2010 | 22:36 WIB

(Editor - )


Foto : Asphalt & Rubber

OTOMOTIFNET - Meski telah resmi menggondol juara dunia balap World Superbike (WSBK) musim ini, rupanya Max Biaggi tidak ingin setengah-setengah dalam memberikan kemenangan untuk dirinya. Terbukti di race kedua WSBK Magny Cours Perancis hari ini(03/10), Biaggi menutup musim 2010 dengan kemenangan puncak. Tentunya hasil ini sangat memuaskan, karena saat sudah menjadi juara dunia pun, Biaggi tetap tampil maksimal.

Biaggi mengentaskan pertarungan ini dengan waktu 38 menit 11.343 detik. Hampir sama dengan race pertama tadi, race berlangsung cukup sengit, pertarungan head to head antar Biaggi dan Crutchlow. Namun akhirnya pertarungan kali ini mampu di akhiri oleh Biaggi di posisi pertama. Sementara Crutchlow mesti merelakan dirinya di bantai The Roman Emperor, dengan selisih waktu 0.087 detik.

Sementara perebutan tempat ketiga tak sesengit posisi satu dan dua. Meski sempat beradu skil diawal-awal race, pembalap tuan rumah, Sylvain Guintoli, akhirnya tak mampu menghadapi kehebatan Michel Fabrizio. Fabrizio juga memberikan pertujukan terbaik dan terakhir kali bagi tim Ducati Xerox, hingga menutup podium terakhir.

Sementara rekan setin Fabrizio, Noriyuki Haga, hanya mampu finis ditempat kelima dengan selisih waktu 15.471 detik tertinggal jauh dengan Biaggi. Yang disusul oleh Jakub Smrz ditempat keenam.

Meski hasil ini tak merubah posisi klasemen terakhir pembalap, namun setidaknya inilah perayaan terbesar bagi Biaggi merayakan gelar juara dunia, yang telah ditunggunya selama keberadaannya di ajang WSBK.

Selamat buat Biaggi atas kemenagan mutlaknya musim ini..!!!

Hasil Race Kedua WSBK Magny Cours, Perancis 2010 :
1. Max Biaggi ITA Aprilia Alitalia Racing RSV-4 38 menit 11.343 detik
2. Cal Crutchlow GBR Yamaha Sterilgarda YZF R1 +0.087 detik
3. Michel Fabrizio ITA Ducati Xerox 1198 +3.715 detik
4. Sylvain Guintoli FRA Alstare Suzuki GSX-R1000 +4.004 detik
5. Noriyuki Haga JPN Ducati Xerox 1198 +15.471 detik
6. Jakub Smrz CZE PATA B&G Racing Aprilia RSV-4 +18.378 detik
7. Luca Scassa ITA Supersonic Ducati 1198 +21.180 detik
8. Shane Byrne GBR Althea Ducati 1198 +23.055 detik
9. Carlos Checa ESP Althea Ducati 1198 +25.657 detik
10. Leon Haslam GBR Alstare Suzuki GSX-R1000 +27.781 detik
11. Tom Sykes GBR Kawasaki SRT ZX-10R +28.206 detik
12. Max Neukirchner GER Ten Kate Honda CBR1000RR +44.634 detik
13. Ian Lowry GBR Kawasaki SRT ZX-10R +1min 16.181 detik
14. Matteo Baiocco ITA Team Pedercini Kawasaki ZX-10R +1min 07.191 detik

Tidak Finis :
Lorenzo Lanzi ITA DFX Ducati 1198 17 lap
Roger Lee Hayden USA Team Pedercini Kawasaki ZX-10R 9 lap
James Toseland GBR Yamaha Sterilgarda YZF R1 4 lap
Troy Corser AUS BMW Motorrad S1000RR 4 lap
Fabrizio Lai ITA Echo-CRS Honda CBR1000RR 4 lap

Tidak Start :

Jonathan Rea GBR Ten Kate Honda CBR1000RR
Ruben Xaus ESP BMW Motorrad S1000RR

Penulis : Heru