Mengulang sukses pada tahun lalu, Baleno Club Indonesia (BCI) bekerja sama dengan PT. Sharp kembali mengadakan acara bertajuk GO Green. Program peduli lingkungan yang merupakan hasil kerjasama antara BCI dengan PT. Sharp ini, merupakan program kedua. Kali ini dilaksanakan di Waduk Jatiluhur Jawa Barat pada 25 Juni 2011.
Tujuan dari acara ini sendiri adalah selain menjalin keakraban antar member BCI, juga ikut serta dalam kegiatan yang berkaitan dengan lingkungan dan penghijauan. Juga untuk lebih meningkatkan kesadaran diantara para member BCI dan karyawan PT. Sharp pada khususnya, serta lingkungan disekitar lokasi Go green pada umumnya.
Selain melakukan penanaman 100 benih pohon kelapa (kelapa gading), mereka juga menebarkan 5.000 benih ikan nila dan lele di waduk Jatiluhur. Dengan pelaksanaan program ini, para member BCI dan PT Sharp menanamkan perlunya menjaga alam sebagai suatu lingkungan ekosistem kepada masyarakat sekitar.
Kegiatan kali ini diikuti oleh 25 member BCI, iring-iringan mobil Baleno dimulai dari titik kumpul di rest area KM 57 Tol Jkt-Cikampek dilanjutkan perjalanan ke Waduk Jatiluhur Purwakarta. Program Go Green diharapkan bisa terlaksana tiap tahun sebagai bentuk kepedulian Baleno Club Indonesia terhadap lingkungan.
(otosport.co.id)