Marquez Hengkang ke MotoGP Tahun Depan?

billy - Rabu, 21 September 2011 | 19:17 WIB

(billy - )


Usai meraih gelar juara dunia GP 125 cc tahun 2010 dengan cukup fantastis, Marc Marquez kembali menunjukkan talenta juara dunianya di jenjang yang lebih tinggi yaitu kelas Moto2 musim 2011. Dimana ia sudah mengamankan 7 podium utama Moto2 dari 13 seri yang sudah berjalan. Padahal di awal musim 2011 lalu, ia terjatuh sebanyak 3 kali dan membuang kesempatan untuk meraih poin yang banyak.

Namun sekarang selisih poinnya dari Stefan Bradl sang pemuncak klasemen sementara sudah cukup tipis, yaitu 6 poin saja. Masih ada 4 seri yang akan dijalani oleh Marquez musim ini, namun gelagat partisipasinya di ajang MotoGP tahun depan sudah tercium.

MotoGP? yup. Ia tidak akan bernaung di tim-tim papan atas yang saat ini sedang diincar oleh pembalap-pembalap papan atas. Namun ia akan membawa tim sendiri layaknya Karel Abraham saat hengkang ke MotoGP akhir tahun 2010 lalu.

Kabarnya Marquez akan menggunakan motor Honda dengan spesifikasi pabrikan. Dimana Emilio Alzamoro sebagai manager pribadi Marquez, sudah melakukan pembicaraan awal dengan pihak Honda Racing Corporation (HRC). Kondisi ini cukup memungkinkan pasalnya, Shuhei Nakamoto (vice president HRC) pernah mengatakan bahwa mereka bisa memasok 6 motor untuk musim 2012.

Pembalap yang bakal dipasok nantinya adalah 2 untuk tim Repsol Honda, 1 untuk tim Gresini Honda (Marco Simoncelli), 1 untuk LCR Honda (Andrea Dovizioso), 1 untuk tim dari Jerman (kemungkinan Stefan Bradl) dan 1 lagi jika ada permintaan khusus dalam hal ini Marc Marquez.

Konsentrasi Marquez saat ini adalah menggapai titel juara dunia Moto2, dan jika itu tercapai Alzamoro ingin mempromosikan Marquez ke jenjang balap para raja alias MotoGP. Toh Marquez mempunyai banyak kantong uang (sponsorship) yang siap mendukungnya ke kelas para raja.

Keuntungannya adalah Marquez akan mendapat fasilitas sama dengan pembalap yang bernaung di tim pabrikan. Ia tidak dibatasi oleh statusnya sebagai pembalap rookie, yang harus ke tim satelit dengan motor spek satelit juga. Mengingat ia bernaung di tim yang mempunyai banyak uang untuk membeli motor dengan spek tim pabrikan.

Jika ini terjadi, maka ia akan menyamai kiprah Valentino Rossi yang naik ke kelas GP 500 cc tahun 2000 lalu. Dimana Rossi membawa tim sendiri yaitu Nastro Azzurro Honda, dan mendapatkan motor spek tim pabrikan. Mengingat saat itu tim pabrikan Honda sudah memilih pembalap lain sebagai pembalap utamanya. Kita tunggu buktinya nanti Marquez! (otosport.co.id)