Camaro Ini Nekat Berubah Jadi Pontiac GTO 1969

billy - Kamis, 12 Mei 2011 | 13:29 WIB

(billy - )


Amerika – Ada-ada saja ulah rumah modifikasi asal Amerika Serikat, Trans Am Depot dalam memodifikasi Chevrolet 'Bumblebee' Camaro. Bagaimana tidak, tampilan keren muscle car modern ini justru dibuat makin retro dengan inspirasi dari tampang Pontiac 'Judge' GTO  1969.

Menurut Trans Am Depot, tunggangan yang dinamakan 'GT9 Goat' ini sengaja dibuat untuk menerjemahkan wujud Pontiac 'Judge' GTO, yang terkenal melalui film Duke of Hazard di masa kini. Tentunya pabrikan Pontiac tak akan merilis GTO, karena mereka telah gulung tikar beberapa waktu lalu.

Dalam sosok GT9 Goat ini terlihat jelas bentuk Judge melalui laburan warna oranye, serta lis hitam di bagian bodi nya. Tak hanya itu, bentuk eksterior juga mengalami revisi melalui front fascia berupa split gril horizontal, kap mesin berlubang ganda dan moncong yang agak mengerucut khas Judge.

Selain itu, bagian buritan di up grade dengan desain stop lamp, rear spoiler dan sistem knalpot empat lubang yang membuat tampilan GT9 Goat makin sangar. Meski demikian, tampilan gembung dari Camaro masih terlihat dari sisi samping, namun dipersangar dengan penggunaan pelek alloy polished. 

Sayangnya tak ada keterangan lanjut mengenai spek mesin dan harganya. Yang jelas, rencananya Trans Am Depot akan menjual GT9 Goat pada musim gugur tahun ini.

“Pontiac 'Judge' GTO 1969 merupakan salah satu muscle car terbaik di dunia sepanjang masa. Dan melalui 6T9 Goat yang dikreasikan oleh desainer Kevin Morgan, kami ingin menghadirkan versi modern dari Judge yang dapat dinikmati para konsumen masa kini,” jelas statemen Trans Am Depot. (mobil.otomotifnet.com)