Jakarta - Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2014 tak lama lagi akan digelar, tepatnya pada 29 Oktober sampai 2 November 2014 di JCC Senayan, Jakarta. Pada kesempatan ini PT Astra Honda Motor (AHM) akan memamerkan line up produknya, tapi ada yang istimewa lho!
PT AHM juga akan memamerkan barisan motor gedenya! "Nanti kami akan membawa beberapa motor besar ke IIMS 2014," jelas Executive Vice President Director PT AHM, Johanes Loman yang masih enggan menyebutkan tipe moge yang akan dipamerkannya.
Apakah motor-motor yang dipajang di IMOS akan dijual di Indonesia? "Belum tahu, kami masih mempelajari. Di AHM persiapan untuk pemasaran sepeda motor baru sangat ketat," ungkapnya ketika ditemui disela press confrence IMOS.
Rencananya, PT AHM memang akan masuk ke segmen motor berkapasitas mesin besar. Langkah ini memang sudah didahului beberapa kompetitornya seperti Kawasaki, Yamaha dan Suzuki yang lebih agresifsi segmen ini.
Beberapa model yang cukup menarik untuk dipasarkan di Tanah Air adalah di kelas 400cc ada CBR400, CB400F dan 400X. Atau supersport CBR600RR dan superbike CBR1000R. Motor bergaya penjelajah NC750X juga cocok disandingkan dengan kompetitornya seperti Kawasaki Versys atau BMW GS Series.
Kita lihat saja di IMOS 2014! (motor.otomotifnet.com)