HOCKENHEIM - Sesi latihan kedua F1 Jerman di sirkuit Hockenheim masih menjadi milik Nico Rosberg sebagai yang tercepat. Indikasi Nico akan berusaha keras menang dari Lewis Hamilton.
Rio Haryanto di sesi latihan bebas kedua, Jumat (29/7) memang melorot untuk posisinya. Namun catatan waktu lebih baik dari sesi pertama.
Bahkan Rio mengungguli rekan setimnya Pasca Wehrlein. Bukan ditengok waktu tercepat melainkan total lap yang ditempuh. Rio mengguratkan total 47 lap di sesi latihan kedua (atau total dengan sesi latihan pertama jadi 81 lap).
Bandingkan dengan Pascal Wehrlein yang menembus 42 lap (total dengan sesi latihan pertama 75 lap.
Jadi Rio Haryanto akumulasi lap sesi latihan pertama dan kedua sudah lebih dari total lap raceday sebanyak 67 lap (306,458 km).
"Secara umum untuk pemilihan ban kedua jenis ban yaitu supersoft dan soft konsisten dan daya tahannya cukup lama. Kami akan pelajari mana yang lebih cocok," ujar Rio Haryanto.
Hasil kualifikasi, Sabtu (30/7) nanti pukul 19:00 WIB kemungkinan menjadi pertarungan gengsi pembalap Mercedes F1 Team, antara Nico Rosberg dan Lewis Hamilton. (otomotifnet.com)
2. Lewis Hamilton Mercedes F1 Team 1:16,008 +0,394
3. Sebastian Vettel Scuderia Ferrari 1:16,208 +0,594
4. Max Verstappen Red Bull-TAG Heuer 1:16,456 +0,842
5. Daniel Ricciardo Red Bull-TAG Heuer 1:16,490 +0,876
6. Kimi Räikkönen Scuderia Ferrari 1:16,512 +0,898
7. Nico Hülkenberg Force India-Mercedes 1:16,781 +1,167
8. Jenson Button McLaren-Honda 1:17,087 +1,473
9. Sergio Pérez Force India-Mercedes 1:17,148 +1,534
10. Fernando Alonso McLaren-Honda 1:17,225 +1,611
11. Carlos Sainz, Jr. STR-Ferrari 1:17,342 +1,728
12. Daniil Kvyat STR-Ferrari 1:17,367 +1,753
13. Valtteri Bottas Williams-Mercedes 1:17,425 +1,811
14. Romain Grosjean Haas-Ferrari 1:17,602 +1,988
15. Felipe Massa Williams-Mercedes 1:17,686 +2,072
16. Esteban Gutiérrez Haas-Ferrari 1:18,005 +2,391
17. Kevin Magnussen Renault Sport F1 1:18,056 +2,442
18. Marcus Ericsson Sauber-Ferrari 1:18,130 +2,516
19. Pascal Wehrlein Manor-Mercedes 1:18,193 +2,579
20. Jolyon Palmer Renault Sport F1 1:18,313 +2,699
21. Rio Haryanto Manor-Mercedes 1:18,591 +2,977
22. Felipe Nasr Sauber-Ferrari 1:19,295 +3,681