Gak Salah Pembalap Prancis Ini Dijuluki Super Rookie Tahun Ini

Senin, 22 Mei 2017 | 12:25 WIB

Le Mans - Sukses Johann Zarco menggondol podium kedua di GP Prancis di sirkuit Le Mans, Prancis (21/5) kemarin semakin menegaskan bila dirinya pantas berjuluk Super Rookie alias Debutan Super.

Yang luar biasa lagi, Johann Zarco menjadi salah satu pembalap yang memilih kompon ban lunak (soft) depan belakang dari empat pembalap lainnya, yaitu Jonas Folger, Jack Miller, Hector Barbera dan Loris Baz.

Perjudian memilih kompon lunak (soft) depan dan belakang membuahkan hasil apik buat Johann Zarco

Pembalap Prancis ini jadi satu-satunya yang memilih kompon lunak (soft) yang menuai hasil terbaik.

"Hasil yang fantastis bisa meraih podium kedua, meskipun penginnya sih bisa podium puncak," celoteh Johann Zarco yang perjudian memilih ban terbayar mengggondol podium kedua. (otomotifnet.com)

KLASEMEN ROOKI OF THE YEAR
1. Johann Zarco, Monster Yamaha Tech 3, 35 poin
2. Jonas Folger, Monster Yamaha Tech 3, 29 poin
3. Alex Rins, Team Suzuki Ecstar, 7 poin