New Toyota Agya Akan Masuk Ajang Balap Nih!

DAB - Minggu, 18 Juni 2017 | 18:32 WIB

(DAB - )

JAKARTA - Di musim balap 2017 ini, Indonesia menjadi tuan rumah ajang balap Internasional. Gymkhana Asia akan digelar untuk pertama kalinya di Indonesia pada 22 Juli mendatang di Semarang, Jawa Tengah. 

Genta Auto & Sport sebagai promotor lokal.

“Indonesia akan menjadi contoh pertama dan sebagai seri pembuka Gymkhna Asia. Nantinya, event ini akan digelar di Jalan Pahlawan yang ada di Semarang,” ucap Tjahyadi Gunawan selaku pimpinan Genta Auto & Sport. 

Ajang ini wajib menggunakan mobil dengan merek yang sama.

Untuk seri Indonesia akan menggunakan New Toyota Agya 1200 cc transmisi manual sebagai pacuannya. 

Dipilihnya New Toyota Agya karena sponsor dan ukurannya dinilai pas saat bermanuver. 

Toyota Agya terdahulu sudah terbukti di ajang Kejurnas Slalom yang dibawa oleh Toyota Team Indonesia (TTI)

“Rem tangannya akan aku usahain boleh modifikasi pakai hidrolik. Sebab kalau masih pakai rem tangan standar kan radius putarnya jadi sangat sedikit, jadi kurang seru. Regulasi ini yang akan aku usahakan bisa diizinkan oleh FIA Asia, tapi perangkat mobil lainnya harus standar,” papar Ayah dari Mariachi Gunawan ini. 

Pihak Toyota akan menyediakan 6 mobil, 4 mobil akan digunakan untuk di 3 kelas dan masing-masing empat kali heat.

Lalu 2 mobil lainnnya akan digunakan sebagai cadangan jika terjadi masalah pada mobil utama. (Otomotifnet.com)