Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Di Mana Sih Bedanya Wuling Cortez Varian C dan L? Banyak Juga Lo

Parwata - Kamis, 8 Februari 2018 | 19:10 WIB
Wuling Cortez memiliki dua varian, C dan L
GridOto.com / Ermiel
Wuling Cortez memiliki dua varian, C dan L

Otomotifnet.com - Wuling Cortez yang baru saja diluncurkan oleh PT SAIC General Motors Wuling (SGMW) Motor Indonesia memiliki varian, yaitu C dan L.

Keduanya sama-sama menggunakan mesin 1.800 cc dengan pilihan transmisi manual dan I-AMT.

"Latar belakang dihadirkan dua pilihan ini untuk memberikan jawaban dari kebutuhan konsumen akan medium MPV yang berbeda-beda, untuk memberikan pilihan MPV baru bagi pelanggan," ujar Cindy Cai, Vice President of VSSM Wuling Motors.

Lalu, apa yang membedakan Wuling Cortez 1.8 C dan Wuling Cortez 1.8 L?

(BACA JUGA: Lima Pilihan Warna Buat Yang Naksir Wuling Cortez, Ada Program Spesial Lo Sampai Maret 2018)

Yang membedakan pertama adalah Wuling Cortez 1.8 L merupakan varian terlengkap.

Dengan ditambahkan beberapa fitur seperti lampu depan & belakang LED, Sunroof, aksen chrome di hendel pintu dan lis kaca.

Selain itu, di Wuling Cortez varian L juga sudah ditanamkan layar MID 7" Luxury meter cluster, exquite atmospher lamp, navigation system.

(BACA JUGA: Menggoda, Harga Wuling Cortez, Beda Rp 143 Juta Sama Innova!)

Lalu, auto AC, convinient electric front seat adjuster, front side airbag, sensor parkir depan, savety belt indicator, fatigue driving warning, 6 speaker, MID steering swich and remote open sunroof.

Untuk harganya, Wuling Cortez varian 1.8 C dimulai dengan harga Rp 218 jutaan hingga Rp 233 jutaan.

Sedangkan untuk Wuling Cortez varian 1.8 L dimulai dengan harga Rp 254 jutaan hingga Rp 264 jutaan.

Editor : Taufan Rizaldy Putra
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa