Otomotifnet.com - Pabrikan Wuling memperkenalkan produk SUV-nya saat pembukann Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018, hari ini terkuak spesefikasinya.
Spesifikasi yang dibawa dalam pameran ini sebenarnya sama dengan model Baojun 530 yang dijual di Tiongkok.
Namun, menurut Dian Asmahani, spesifikasi tersebut tidak 100 persen akan dihadirkan untuk pasar Indonesia.
"Kita masih melakukan riset, tentunya nanti kita akan melakukan penyesuaian sesuai dengan hasil riset tersebut," ujar Dian.
Untuk spesifikasi yang dipajang sekarang, Wuling SUV dibekali dengan mesin turbo 4 silinder berkapasitas 1.451 cc.
(BACA JUGA: Dilema Suzuki Jimny, Yang Dipajang Bermesin 1.500 Cc, Yang Akan Dijual Masih Ditimbang-Timbang)
Berdasarkan data yang diberikan Wuling, mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 147 dk/5.500 rpm, dengan torsi sebesar 230 Nm/2.000-3.800 rpm.
Untuk dimensi, mobil ini memiliki panjang 4.655 mm, lebar 1.835 mm, tinggi 1.760 mm dan sumbu roda 2.750 mm.
Wuling SUV berpenggerak depan, dan memiliki tipe kemudi Electric Power Steering (EPS).
Untuk bagian pengereman, mobil ini dibekali cakram di seluruh roda dan didukung fitur ABS, ABD, dan Brake Assist.
Untuk kalian yang berminat dengan mobil ini, kalian harus sedikit bersabar.
(BACA JUGA: Toyota C-HR Pakai Baju TRD, Karakternya Langsung Beda )
Alasannya, menurut Dian mobil ini tidak akan diluncurkan tahun ini.
"Kemungkinan tahun depan, ditunggu saja," ucap Dian.
Editor | : | Indra Aditya |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR