Otomotifnet.com - Wacaca motor listrik sudah lama digaungkan, memang saat ini tinggal menungguk keputusan pemerintah soal realisasi.
Meski masih menunggu, ternyata motor listrik sudah ada yang dipakai terutama di kawasan Indonesia Timur.
Sensasi motor listrik memang berbeda dengan motor matik.
Kepincut untuk boyong motor listrik, berikut 6 pilihan motor yang ada di Indonesia.
(BACA JUGA: Sisi Kiri Daihatsu Sigra Amblas Keseruduk Kereta, Evakuasi Makan Waktu)
Memang sih, kendala motor listrik terbentur sarana infrastruktur pendukungnya belum memadai, seperti stasiun pengisian listrik umum.
Namun itu tidak serta merta membuat para produsen kendaraan roda dua menyerah begitu saja, untuk menghadirkan produk dengan teknologi ramah lingkungan tersebut.
Bukan hanya sekedar prototipe, mereka juga sudah mulai menjajakan dagangannya di Tanah Air, baik dalam bentuk hybrid ataupun full elektric.
Tentunya setelah melalui beberapa tahapan pengujian, perizinan jalan, dan dukungan dari berbagai pihak.
SImatk beberapa pilhan motor listrik yang siap meramaikan jalanan di Indonesia.
(BACA JUGA: Bikin Shock! Baru Dilaunching Di Bali, Benelli 502C Penyok Digeber Jurnalis China)
1. Honda PCX Hybrid
Kendaraan roda dua berteknologi hybrid pertama di dunia ini diproduksi oleh PT Honda Astra Motor (AHM) di Sunter, Jakarta Utara.
Masuk dalam keluarga skutik premium Honda, PCX Hybrid sudah bisa dipesan oleh konsumen Indonesia dengan harga Rp 40,3 juta.
PCX Hybrid memiliki dua sumber tenaga, yaitu dari Internal Combustion Engine (ICE) 150 cc dan motor listrik motor listrik yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 1,8 dk dengan torsi 4,3 Nm.
Memang secara teknologi dia masih menggunakan mesin konvensional sebagai pengerak utama, sedangkan sistem hybrid-nya didesain hanya untuk menambah performa.
Teknologi hibrida itu bekerja ketika tuas gas diputar dengan spontan dan tenaga assist yang didapat dari baterai lithium-ion.
Namun usaha Honda untuk mengkombinasikan mesin konvensional 150 cc dengan teknologi listrik patut diapresiasikan.
(BACA JUGA: Canggih, Alasan Semua Motor MotoGP Pakai Rem Brembo)
2. Viar Q1
Gebrakan PT Triangel Motorindo (TM) Viar Indonesia dalam meluncurkan kendaraan listrik ternyata cukup ampuh mencuri perhatian.
Dengan nama Viar Q1, skuter listrik ini resmi diluncurkan untuk pasar Indonesia pertengahan 2017 lalu.
Viar Q1 merupakan hasil kerjasama antara Viar dengan merek otomotif ternama asal jerman, Bosch.
Dari situs resminya, Viar Q1 dibanderol Rp 17,150 juta on the road Jakarta.
Menurut klaimnya, Viar Q1 mampu diajak jalan-jalan sejauh 70 km dengan kondisi daya baterai yang terisi penuh.
Sedangkan untuk pengisian daya baterainya disediakan dua opsi, yakni dengan cara di cas dan swapping baterai.
Jadi tidak perlu khawatir jika baterai tiba-tiba habis di tengah jalan, sebab viar juga menyediakan baterai cadangan yang bisa ditaruh di bagasinya untuk mengganti baterai yang habis daya.
Untuk mengisi daya baterai skuter listrik ini membutuhkan waktu selama lima jam.
Top speed yang bisa diraih oleh Q1 juga ternyata lumayan, yakni 60 km/jam.
(BACA JUGA: 4 Fakta Marquez, Samai Rekor Juara Dunia Senior Di Repsol Honda)
Editor | : | Joni Lono Mulia |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR