Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Demi Keamanan, Grab Pasang 1.000 Kamera CCTV Di Mobil Taksi Online

Joni Lono Mulia - Selasa, 13 November 2018 | 18:15 WIB
Ilustrasi mobil Grab
Tribunnews.com
Ilustrasi mobil Grab

Otomotifnet.com - Perusahaan aplikasi transportasi online, Grab Indonesia, tengah melakukan uji coba pemasangan 1.000 kamera CCTV di dalam mobil mitra pengemudi taksi online Grab.

Pemasangan kamera CCTV dilakukan guna meningkatkan pengawasan, perlindungan serta jaminan keamanan terhadap mitra pengemudi maupun para penumpang.

"Nah, yang sekarang sedang kami lakukan adalah memasang 1.000 unit untuk kamera CCTV di dalam kendaraan Grab di Jabodetabek dan Palembang," ujar Tri Sukma Anreianno, Head of Public Affairs Grab Indonesia saat ditemui di Polresta Tangerang, (12/11/2018).

Pria yang akrab disapa Nano itu mengatakan uji coba telah dilakukan di wilayah Jabodetabek dan Palembang, Sumatera Selatan saat gelaran Asian Games pada 18 Agustus lalu.

(BACA JUGA: Eits, Yamaha XMAX Ada Yang 125 cc, Nih Bedanya Dengan Mesin 250 cc)

Kamera pengawas dipasang secara tersembunyi dan merekam suara dan gambar seluruh aktivitas di dalam mobil.

Rencananya, kamera CCTV juga akan terhubung dengan tombol "darurat" yang ada di dalam aplikasi pengemudi.

Untuk tombol darurat tersebut saat ini masih dalam pengembangan.

Seluruh peralatan dan aplikasi pengamanan itu akan terhubung ke satuan tugas Grab yang akan berjaga selama 24 jam.

(BACA JUGA: Gak Salah Liat, Warna Putih New Mitsubishi Triton Berubah Silver, Ternyata Jimat Andalan)

Editor : Joni Lono Mulia

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa