Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Isi Ulang Baterai Gesits Bakal Kayak Tukar Gas Melon dan Air Galon

Ignatius Ferdian - Rabu, 21 November 2018 | 16:00 WIB
Gesits Motor Listrik PT WIKA – Wijaya Karya
Agus Salim
Gesits Motor Listrik PT WIKA – Wijaya Karya

Otomotifnet.com - Dalam proses produksi, motor listrik Gesits rencananya bakal disuplai oleh beberapa BUMN.

Saat ini PT Wika memproduksi bodi, rangka, serta beberapa spare part Gesits.

Selain itu, kabarnya PT Pertamina juga akan ikut dengan menyediakan baterai sebagai tenaga penggerak dari Gesits.

Karena menggunakan teknologi listrik, kira-kira bagaimana cara mengisi ulang daya Gesits?

(BACA JUGA: Gesits Dijual Kisaran Rp 22-23 Juta, NMAX Dan PCX 150 Bisa Lewat)

Harun Sjech, CEO PT Gesits Technologies Indo, berujar jika salah satu keterbatasan motor listrik ada pada baterainya.

“Pertama baterainya mahal, kedua butuh waktu untuk isi ulang, ketiga range-nya terbatas, karena ketika baterai habis serta butuh dicas kan butuh waktu lagi,” katanya.

Ia lantas memberi ilustrasi solusinya, mirip ganti gas melon alias elpiji dan air minum isi ulang.

“Makanya kami ingin memberikan solusi baterai swap atau sistem tukar baterai. Jadi akan seperti elpiji atau air minum,” lanjut Harun.

Selain itu, Gesits ditargetkan bisa terjual sebanyak 50 ribu unit dalam setahun.

(BACA JUGA: Motor Listrik Gesits Siap Diproduksi, Panel Instrumen Fiturnya Keren)

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa