Otomotifnet.com - Marc Marquez harus satu tim dengan rivalnya Jorge Lorenzo di Repsol Honda.
Keduanya kerap terlibat masalah karena keagresifan Marquez di lintasan yang sering membuat Lorenzo crash.
Namun, ada yang meyakini jika sampai terjadi keributan antara keduanya, Alberto Puig bisa menjaga situasi kembali kondusif.
Pernyataan itu disampaikan oleh Legenda Grand Prix asal Australia, Mick Doohan.
(BACA JUGA: Bos Repsol Honda Tak Menampik, Sukses Timnya Ditunjang Problem Tim Lain)
Hal itu sebagai jawaban atas anggapan banyak orang akan ada tensi tinggi di Repsol Honda setelah Jorge Lorenzo bergabung.
Hal itu dikarenakan rekam jejak Jorge Lorenzo yang sering tidak akur dengan rekan satu timnya sendiri.
Selain itu, Jorge Lorenzo disebut bisa membuat persaingan di dalam internal tim berlangsung lebih sengit.
Wajar dong, Jorge Lorenzo pembalap hebat, skill-nya tak diragukan.
(BACA JUGA: Marc Marquez Niat Kumpulkan Semua Kru Tim Repsol Honda, Ada Apa?)
Editor | : | Iday |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR