Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kawasaki Selesaikan Uji Tipe AX125F, Athlete Baru Kah?

Dimas Pradopo - Senin, 4 Mei 2015 | 15:58 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Menengok status uji tipe sepeda motor baru di TPT Online dari Kementerian Perindustrian, terlihat ada aktifitas PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) yang baru saja menyelesaikan uji tipe untuk motor berkode AX125F. Wah motor apa nih?

Dari angka 125 bisa jadi ini adalah motor berkapasitas mesin 125 cc yang jika dirunut pada barisan line up Kawasaki di Tanah Air, hanya ada satu tipe yaitu Athlete. Bebek ayam jago ini memang mengusung mesin 125 cc.

No caption
No credit
No caption


Sebenarnya, Kawasaki Athlete terbaru juga telah lebih dulu dirilis di Philipina tepatkan akhir 2014 silam dengan nama Kawasaki Fury. Secara tampilan, jauh berbeda. Kini lebih berotot dengan garis-garis tajam yang tegas.

Cover knalpotnya juga besar, bahkan konstruksi suspensi belakangnya yang miring ikut disamarkan. Lampu utamanya berubah mirip Kawasaki Ninja RR Mono, sedang lampu sein layaknya sport bike, model terpisah dari bodi.



Kaki-kaki masih sama. Tidak ada perubahan bentuk pelek juga disk brake model bergerigi tetap dipertahankan. Mesinnya pun masih berspesifikasi 4 Langkah, SOHC 2 Katup dengan power maksimum 9.9 di di 8.000 rpm.

Tentunya fakta ini menjadi menarik jika disambungkan dengan artikel sebelumnya yang menyebutkan bahwa PT KMI masih punya 3 motor baru lagi di 2015  dan salah satunya adalah motor kecil. Bisa jadi, Athlete dengan desain baru ini jadi unggulan Kawasaki di tahun 2015 ini. Ditunggu! (otomotifnet.com)

Foto-fotonya silahkan klik di sini.


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa