Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Garasi MX Kebumen, Bangun Motor Spek Grasstrack dan Adventure

Dimas Pradopo - Selasa, 17 Maret 2015 | 15:20 WIB
No caption
No credit
No caption



Kebumen - Garasi MX asal kota Kebumen, Jawa Tengah, terkenal dengan olahan modifikasi trail. Terutama untuk jenis balapan grasstrack dengan bahan motor bebek maupun jenis motor sport yang diubah spek adventure. Ubahan modifikasi ini perlu banyak bagian yang digarap selain mesin.

“Untuk motor bebek, sasis jadi menu utama yang digarap. Seperti ukuran tinggi setang, posisi jok dan foot step. Selanjutnya memperbaiki handling kaki-kaki dengan memakai sobkbeker depan eks motocross dan sok belakang kompetisi,” jelas Mardysonk juragan workshop yang beralamat di Jl. Kaswari No. 4, Kebumen, Jawa Tengah.

Alhasil, lanjutnya biaya untuk modifikasi motor bebek lebih mahal, sekitar Rp 20 juta hingga Rp 40 juta.

Sedangkan untuk modifikasi Kawasaki KLX 150 spek adventure, siapkan saja dana Rp 5 juta. Jasa ini merupakan paket hemat yang terdiri dari pelek dan ban ganti ring 21-18 inci, swing arm baru, setang fatbar, ganti knalpot, sepatbor depan belakang serta penggantian mekanisme gir rantai baru. Lebih lanjut bisa telepon nomor 0812-51961604. (otomotifnet.com)


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa