Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Kuasai Pasar Skubek, Yamaha Mio Tetap Paling Laris!

billy - Senin, 30 Mei 2011 | 13:56 WIB
No caption
No credit
No caption


Hingga saat ini, penjualan skubek tetap nomor satu di Indonesia. Dalam periode Januari hingga April saja sudah tercatat 1.3471.790 unit skubek terjual di Indonesia. Data dari Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) ini menyebutkan kalau Honda menguasai market share skubek.

Totalnya, 699.168 unit atau menguasai 52,1 persen dari total market skubek. Angka ini lebih besar dari Yamaha yang mengumpulkan 601.904 unit atau hanya 44,9 persen.

Kesuksesan Honda ini tidak terlepas dari strateginya menggelontorkan banyak varian skubek. Saat ini totalnya ada 8 varian. Mulai dari Vario CBS Techno, Vario Techno, Vario CW, BeAT SW, BeAT CW, Scoopy, PCX dan yang paling baru malah baru saja meluncurkan Spacy pada bulan Mei ini!

Bandingkan dengan Yamaha yang hanya memiliki 4 pilihan model skubek. Yaitu Mio Sporty SW dan CW, Mio Soul dan Xeon. Meski kalah tipis tapi penjualan Mio Sporty tetap yang tertinggi di Indonesia. Dalam 4 bulan pertama tahun 2011, Mio sporty ini terjual hingga 419.120 unit, lebih tinggi dari Honda BeAT series yang hanya 332.452 unit.

Suzuki pun makin bergeliat. Skubek baru mereka, Hayate langsung melejit penjualannya melebihi model terdahulunya Skywave. Skubek yang menggunakan brand ambasador pesepak bola Irfan Bachdim ini terjual hingga 4 ribu unit dalam satu bulan. (motorplus-online.com)

  10 Skubek Terlaris Januari-April 2011 (data AISI)
1.Yamaha Mio Sporty : 419.120
2.Honda BeAT : 332.452
3.Honda Vario Series : 277.323
4.Yamaha Mio Soul : 128.353
5.Honda Scoopy : 88.858
6.Yamaha Xeon :54.467
7.Suzuki Spin : 18.006
8.Suzuki Skydrive : 11.649
9.Suzuki Hayate : 8.080
10.Suzuki Skywave : 2.947


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa