Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Berburu Yamaha Nouvo Keluaran 2006, Kondisi Bagus Masih Rp 7,5 Juta

Editor - Minggu, 3 Januari 2010 | 09:46 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET - Bodinya besar dan tampilan warna cerah, identik dengan jiwa anak muda yang dinamis. Untuk ukuran skutik di Tanah Air, Yamaha Nouvo Z tergolong bongsor. Sokbreker belakang ganda memberikan kenyamanan saat dikendarai sendiri atau berboncengan.

Kenyamanan lain terasa saat akan membawa barang. Ruang bagasi di bawah jok cukup besar, mampu menelan helm half face.

Sedangkan di luar, tepatnya di bawah setang, terdapat dua rak kecil yang bisa digunakan untuk menaruh botol minuman. Mesin yang diandalkan berkapasitas 113 cc. Cukup bertenaga, menghasilkan torsi maksimum 7,84 Nm pada 7.000 rpm.

Namun kenyamanan pengemudi sedikit berkurang, karena gerak kaki tak leluasa dengan adanya dek pemisah. Di dalamnya bersarang boks filter udara dan aki.

Kekurangan pada skutik ini tak le­pas dari konsumsi bahan bakar yang terbilang tak lebih irit dari pesaingnya. Apalagi bila dibandingkan dengan sesama motor bebek. Satu hal yang sering me­nimpa skutik adalah mesin meraung namun motor tak lari. “Kemungkinan roller-nya aus atau peyang,” ujar Udin dari Mega Motor, Jl. Praja Dalam Jaksel.

Jika knalpot keluar asap putih, berarti sil klep mengeras atau ring piston sudah aus. Berminat untuk membeli Nouvo Z keluaran 2006? Pasarannya Rp 7,5 juta. Jika dikredit, minimal 2 tahun dengan cicilan per bulan sekitar Rp 400 ribu.

Orisinal KW
Kampas rem depan 60.000 25.000
Kampas rem belakang 35.000 25.000
Roller 60.000/set 45.000/set
Belt
60.000 30.000
Piston kit 120.000 90.000
Sumber: Seven Motor Jl.Pengairan Tangerang Banten 021-93858032

 Penulis/Foto: Teguh / Panji

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa