Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Duo Motor Polisi Legendaris, H-D Hydra Glide dan Triumph Police

billy - Selasa, 4 Juni 2013 | 09:58 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Kalau nggak ada sepeda motor, kejahatan pasti akan lebih merajela! Ooo.. itu pasti. Soale, motor punya sifat cepat, lincah dan gampang diajak bekerja di berbagai medan. Apalagi daerah perkotaan  tempatnya para penjahat bersarang.

Makanya, nggak aneh kalau hamba wet mesti ngandelin motor buat nguber atau bikin keder penjahat. Sejarahnya juga panjang, Bro! Eropa misalnya, lebih ngendelin Triumph dan BMW sebagai motor polisi.

Lain sama Amerika yang pastinya mengandalkan produk kebanggaan mereka, Harley-Davidson (H-D). H-D Hydra Glide 1951 ini jadi tunggangan favorit Amerika di taon 50 sampai 60-an. Simak bae-bae.

Peralatannya lengkap banget, euy. Lampu utama didampingi lampu merah khas polisi. Bagian pantat dilengkapi radio, peralatan P3K sampai tabung pemadam kebakaran. Jajaran polisi Amerika taon 60-an sedang mejeng di depan kantor merkea. Gagah euy... semuanya pakai H-D Hydra Glide 1951.


Keperkasaan H-D Polisi juga dijadikan ajang promosi penjualan H-D di AS. Bunyi iklannya begini: ”Pakailah H-D yang sudah jelas sip. Tuh... polisi aja memakainya!”

Inggris juga tidak mau kalah! Coba simak Triumph 1966 berjuluk The Saint, ia dipakai oleh polisi Inggris di taon 60 sampai pertengahan 70-an. Kabarnya setelah itu tugasnya digantikan oleh BMW.

Bentuknya bikin ngiler. Di atas tangki dilengkapi radio komunikasi dan sirine nyeni di belakang pak polisi. Sama dengan temannya di AS, Triumph ini juga sudah dilengkapi tabung pemadam kebakaran di sebelah sok belakang.

Di persimpangan jalan, ia mengawasi pejalan kaki sambil woro-woro lewat speaker. “Berhenti oi para pengguna jalan..., pejalan kaki sedang nyebrang!” (motorplus-online.com) 


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa