“Bagian yang paling sering kena adalah spion dan pintu bagian luar, karena bagian ini merupakan sisi terluar dari mobil dan rawan bersinggungan dengan mobil lain ketika parkir,” tambahnya lagi. Untuk cacat yang tidak terlalu parah, pertolongan pertama harus dilakukan. Tindakan ini bisa dilakukan asal cacat tidak mengenai cat dasar alias terkelupas terlalu dalam.
Nah, yang perlu dilakukan masih menurut Felix, adalah dengan menggunakan cat bawaan dari pabrik. Cat ini biasanya disertakan ketika penerimaan mobil baru. Caranya cukup teteskan cat menggunakan kertas atau cotton bud. Tunggu hingga sepuluh menit. Setelah kering gosok dengan lembut menggunakan kain halus berbahan microfiber. Ulangi hingga hasil terlihat sempurna. Gampang kan, selamat mencoba. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR