Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Deselerasi Mesin Tak Bekerja, Biang Insiden Schumacher

Bagja - Senin, 24 September 2012 | 06:03 WIB
No caption
No credit
No caption

Insiden antara Michael Schumacher menjelang akhir balapan Formula 1 Singapura (23/9) kemarin malam, membuat banyak pihak mengatakan bahwa Schumacher terlalu berambisi tanpa memperhitungkan pembalap lain. Namun pembalap asal Jerman itu menjelaskan bahwa ia tidak terlambat melakukan pengereman, dan juga bukan lupa dimana ia seharusnya mengerem.

“Sangat mengecewakan mengakhiri balapan seperti ini, saat saya menabrak Jean-Eric Vergne dari belakang. Saya juga tidak tahu persis apa penyebab insiden tersebut. Saya sudah melakukan pengereman lebih awal dari yang biasanya di tikungan tersebut, tapi deselerasi dari mesin tidak bekerja kuat di lap-lap sebelumnya,” sesal Schumi.

“Pada saat melakukan pengereman dengan keras, arah mobil bahkan hanya lurus ke depan dan saya tidak bisa menghindari terjadinya tabrakan dengan mobil Vergne. Jelas kami harus mencari tahu penyebab dari melemahnya deselerasi mesin mobil tepat sebelum insiden terjadi,” ujarnya.

Ross Brawn sebagai bos tim Mercedes GP juga tidak ingin terburu-buru memutuskan bahwa Schumacher melakukan kesalahan. Sebab dari data awal, memang terlihat kejanggalan. Jadi Brawn dan tim Mercedes GP akan melakukan investigasi pada insiden tersebut, untuk memastikan masalah teknis yang terjadi, seperti yang dimaksud oleh Schumacher. (otosport.co.id)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa