Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Banyak Diserbu Motor Tipe Sport

Editor - Kamis, 20 Agustus 2009 | 07:05 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET - Bengkel yang sudah berkutat sejak tahun 1998 ini memang menerima segala jenis kendaraan roda dua. Namun kenyataannya, hampir semua yang datang berjenis motor sport.

Sebut saja Honda dan Kawasaki. “Yang datang dari berbagai anak klub Kawasaki Ninja, seperti KNC, NRC, KNRC, NITRO dan lainnya,” ucap Heru, juragan Scorpio Motor (SM) di dearah Meruya Selatan, Jakbar.

Sebagai ilustrasi harga jasanya juga cukup murah tanpa harus merogoh kantong lebih dalam. “Untuk servis ringan jasanya Rp 30 ribu, kalo servis besar untuk Ninja 150R bisa kena Rp 100 ribu dan Ninja 150RR Rp 150 ribu,” terangnya.

Workshop yang buka sejak pukul 9 pagi hingga malam ini, juga mampu oprak-oprek guna mendongkrak tenaga mesin besutan Anda, “Soal upgrade tenaga mesin tergantung tujuannya. Mau dipakai di sirkuit atau Drag race,” bilang pria yang mengadopsi azas kepercayaan dan kejujuran.

Nah, jika Anda kebetulan lewat Meruya Selatan, Jakbar, arah ke Kampus Mercu Buana monggo mampir ke bengkel ini. Tetapi buat janji dulu dengan empunya bengkel biar enggak nyasar di 021-9222-5382 / 0816-1451-946.

Ssst..jangan lupa minta jaminan garansi yaa!

Penulis/Foto: Pidav / Pidav
 

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa