Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Swift Black-White, Makin Gaul Pakai Topi

Sabtu, 30 Juni 2012 | 09:03 WIB
No caption
No credit
No caption


Jerman – Suzuki nampaknya hobi meng-up grade tampilan hatchback Swift dan melepasnya sebagai edisi spesial.

Sebelumnya Suzuki melansir Swift edisi terbatas X-Ite, XS, Sky, S-Concept hingga Attitude yang sporty, kini Swift didandani lebih atraktif dengan kelir two tone hitam-putih berjuluk Swift Black-White.

Yup, Swift Black-White menampilkan sosok mencolok dengan kombinasi “Cool White Pearl Metallic” dan “Cosmic Black Pearl Metallic.” Paduan tersebut tampak di bagian bodi yang kontras dengan panel spion, pelek dan atap. Atau sebaliknya. Alhasil, tampilan luar Swift Black-White seperti mobil yang memakai topi.

Hatchback yang dikeluarkan oleh Suzuki Jerman ini hanya tersedia 450 unit. Selain dari aplikasi warna mencolok, keunggulan lain yang ditawarkan pada Swift Black-White ada pada kawalan sistem audio dari Pioneer dengan panel LCD 5,8 inci. Sedangkan kaki-kaki dikawal pelek 17 inci berdesain kokoh dengan warna senada panel atap. 

Swift Black-White hanya disediakan dalam tipe tiga pintu bermesin bensin 1.2-liter bertenaga 94 hp. Harga yang ditawarkan pada Swift Black-White di pasaran Jerman sekitar Rp 189 jutaan dengan garansi tiga tahun. (mobil.otomotifnet.com)


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa