Selain Terol, pembalap lainnya yang mengisi grid baris pertama GP Brno adalah Johann Zarco (Avant-AirAsia-Ajo) yang saat ini merupakan penantang terkuat Terol sebagai pemimpin poin klasemen dengan selisih 32 poin. Selain Zarco masih ada Sandro Cortese (Intact-Racing Team Germany) dan rekan setim Terol yakni Hector Faubel yang akan start terdepan.
Berhasilkah Terol memanfaatkan pole positionnya dan menorehkan kemenangan berturut-turut ketiganya di Brno? Kita tunggu hasilnya nanti. (otosport.co.id)
Hasil Kualifikasi GP 125 cc Ceko:
1. Terol (Aprilia) 2m 8.148 detik
2. Zarco (Derbi) +0.385 detik
3. Cortese (Aprilia) +0.520 detik
4. Faubel (Aprilia) +0.571 detik
5. Salom (Aprilia) +1.007 detik
6. Vazquez (Derbi) +1.071 detik
7. Kent (Aprilia) +1.093 detik
8. Moncayo (Aprilia) +1.303 detik
9. Vinales (Aprilia) +1.340 detik
10. Grotzkyj (Aprilia) +1.472 detik
Editor | : | billy |
KOMENTAR