Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tengok Tiga Konsep Suzuki Ertiga di IIMS 2012, Buat Inspirasi Modif

Bagja - Minggu, 23 September 2012 | 08:30 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta – Seperti diberitakan sebelumnya, jika Suzuki akan menampilkan tiga konsep modifikasi dari MPV Ertiga di ajang IIMS 2012. Maka kini langsung saja kita ulik ubahan yang terdapat pada modifikasi berkonsep crossover, sport dan luxury ini.

Yang pertama ada Ertiga berkonsep Luxury yang menampilkan kesan mewah pada sisi eksteriornya. Aplikasi gril besar dengan kisi empat palang, serta bumper baru yang dikawal airdam sebagai rumah foglamp menguatkan kesan mewah seperti varian APV.

Tampilan ini didukung bodi kit, mulai dari side skirt sampai rear spoiler yang minimalis. Serta pelek berdiameter besar dengan desain padat yang simpel.

No caption
No credit
No caption

Berpindah ke Ertiga dengan konsep sporty,  paduan gril anyar dengan desain rapat terlihat apik dengan kawalan bumper depan bersudut tajam. Selain itu, desain side skirt, dual muffler tips dan spoiler belakang yang besar membuat Ertiga Sporty kental akan nuansa balap.

Terakhir, ada konsep crossover yang ditawarkan oleh PT Suzuki Indomobil Sales sebagai acuan modifikasi. Dan terlihat, cukup dengan mengaplikasi bumper anyar bernuansa two tone, jajaran fog lamp LED horizontal dan pelek Lenso palang lima langsung bisa mendongkrak tampilan Ertiga.

Sayangnya, ketiga konsep tersebut belum dijual umum. Selain itu, Suzuki juga tak melakukan ubahan apapun pada sektor interiornya. (mobil.otomotifnet.com)


Editor : Bagja

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa