Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sendatan Rush-Terios Sampai Bikin Bunyi AS Roda?

billy - Senin, 27 Juni 2011 | 09:30 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Permasalahan Rush-Terios nyendat-nyendat ketika berjalan belum juga selesai, bahkan ternyata efeknya tidak hanya pada akselarasi saja, tapi juga sendatan tersebut sampai menyebabkan bunyi di sekitar as roda. Benarkah?

"Iya, jadi terkadang bersamaan dengan nyendat-nyendat itu, saya juga sampai mendengar ada bunyi-bunyi aneh yang kemungkinan berasal dari as roda," ujar Hendra, yang mengeluhkan Daihatsu Terios 2011 miliknya mengalami gejala tersendat.

Namun sayangnya, tambah Hendra, hingga saat ini, dirinya masih berfokus pada penyelesaian masalah akselarasi mobilnya yang tersendat-sendat tersebut, dan ia mengaku bunyi pada sekitara as roda belum dianalisa lebih lanjut, apakah karena pengaruh sendatan tersebut atau merupakan masalah tersendiri.

"yang jelas, nantinya juga harus dicek lagi, saya gak mau juga gara-gara mobil nyendat-nyendat, as roda saya juga ikutan kena," tegas Hendra.

PT Astra Daihatsu MOtor sejauh ini masih melakukan penyelidikan terkait kasus Daihatsu Terios yang tersendat-sendat tersebut, dan belum ada solusi terbaik untuk menghilangkan gejala tersebut. (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa