Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha Frontlines Grand Prix 2016 Sengaja Bidik Yang Muda

Indri - Rabu, 18 Mei 2016 | 17:30 WIB

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (PT YIMM) kembali menghelat kompetisi nasional Yamaha Frontlines Grand Prix (FLGP) 16-17 Mei 2016 di Hotel Redtop, Jakarta. Bedanya, FLGP tahun ini bisa diikuti oleh mereka yang masih muda.

“Dalam kompetisi kali ini, kami ingin memberikan kesempatan lebih kepada generasi muda frontlines Yamaha. Melalui kompetisi ini, kami harapkan dapat terbentuk role model dari generasi muda frontlines Yamaha yang dapat memberikan contoh pelayanan terbaik kepada pelanggan Yamaha di seluruh Indonesia,” tutur Mohammad Masykur, Asisten GM Marketing PT YIMM.

Kompetisi bertema Win Customer Heart Share With CS Culture ini diikuti 31 tim frontlines terbaik dari 31 area di Indonesia yang terdiri dari Salesman, Sales Counter, Service Counter dan Sparepart Counter.

Selain itu, PT YIMM juga sekaligus menggelar kompetisi untuk Shop Manager atau Kepala Cabang Dealer bagi peserta perwakilan Shop Manager terbaik. Kompetisi ini pun ditutup dengan penampilan Komika, Arief Didu, dan Ada Band.

FLGP 2016 dibagi jadi beberapa kategori yakni Best Frontlines Team, Best Product Knowledge, Best Customer Service, dan Best Shop Manager. Berikut para Juara Nasional dari FLGP 2016 dan Shop Manager Competition 2016.

Best Customer Services :
Area Cirebon - Posisi Salesman
Area Surabaya - Sales Counter
Area Surabaya - Service Counter
Area Palembang - Part Counter

Best Product Knowledge :
Area Semarang - Posisi Salesman
Area Bali -  Sales Counter
Area Solo - Service Counter
Area Bali - Part Counter

Best Shop Manager :
Juara 1 : Pekanbaru
Juara 2 : Yogyakarta
Juara 3 : Bogor

Best Frontlines Team :
Juara 1 : Bandung
Juara 2 : Palembang
Juara 3 : Bali
Harapan 1 : Solo
Harapan 2 : Cirebon

Editor : Indri

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa