Inggris - Spirit Motorcycles membuat debut sebagai produsen sepeda motor dengan meluncurkan model sport fairing, GP Sport. Motor ini menggunakan basis mesin Triumph Daytona 675 dengan sedikit modifikasi, sehingga mampu menghasilkan mesin berkapasitas 750 cc dengan jumlah silinder 3. Dengan spesifikasi seperti itu, motor ini diklaim mampu memuntahkan tenaga maksimal hingga 180 dk pada 14.200 rpm.
Dari segi rangka, GP Sport hadir dengan frame fully adjustable. Chrom-moly steel tubes adalah salah satu alasan mengapa rangka motor ini menjadi fleksibel. Tak hanya itu, bagian swingarm-nya sudah mengadopsi bahan cast alumunium.
Soal fitur, motor dengan bodi serat karbon ini juga tergolong memadai. Ada traction control, anti-wheelie control, hingga informasi data real time yang dilaporkan hanya melalui smartphone yang terhubung dengan GP Sport. Namun, sayangnya fitur-fitur itu hanya tersedia untuk varian R saja.
Spirit GP Sport akan tersedia dalam tiga model, yakni GP Sport, GP Sport R, dan versi naked-nya GP Street. Ketiganya akan diproduksi masing-masing 50 unit untuk seluruh dunia. Harganya? Untuk GP Sport dibanderol sekitar Rp 769 juta. GP Sport R Rp 1,1 miliar. Sedang GP Street Rp 769 juta.
Oiya, sesuai labelnya "Sport", GP Sport R rencananya juga akan berlaga di ajang British Supersport tahun depan.(Otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR