Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lug Nut Kuncinya Kontak Seluas Mungkin

andy - Kamis, 15 Desember 2016 | 10:39 WIB


Mur Roda Racing

Nah, untuk spek balap, kebutuhan mur roda juga mempertimbangkan bobotnya. Makannya mur roda mobil balap dibuat seringan mungkin supaya beban mesin tidak terbuang percuma. Untuk itu, material mur dibuat berbeda dari komponen standar yang digunakan oleh produsen mobil. Biasanya material aluminium atau titanium sering digunakan untuk keperluan balap.

Namun yang perlu diketahui, mur dengan spesifikasi racing ini dibuat lebih mudah rusak ketimbang baut rodanya demi alasan safety. Selain itu yang menjadi alasan kuat adalah penggantian lug nut akan jauh lebih mudah daripada proses mengganti baut roda yang merepotkan dan memakan waktu lama.


Ukuran baut 1,25 atau 1,5 mm?

Ada dua jenis jarak ulir di baut dan mur roda yang biasa digunakan di mobil, yakni 1,25 mm dan 1,5 mm. Untuk memastikan ukuran mana yang digunakan di sebuah mobil, biasanya pada mur roda standar tertera data jarak ulirnya.

Yang perlu diingat, jangan memaksakan mur ke baut dengan jarak ulir berbeda ataupun sebalilknya. Hal ini dapat menyebabkan mur terkunci atau bahkan patah baut.

 
Cara Mengencangkan Mur atau Baut Roda

Saat memasang mur atau baut, gunakan tangan untuk memasukannya ke ulir untuk pertama kali. Hal ini dilakukan untuk memastikan mur atau baut terpasang sempurna sehingga tidak berpotensi merusak ulir.

Berlanjut saat mengencangkan baut atau mur ini. Proses pengencangan dengan sistem menyilang perlu dilakukan. Dengan cara ini, pelek dapat terpasang sempurna dan pengencangan mur atau baut dapat dilakukan dengan merata, sehingga meminimalkan terjadinya vibrasi ketika roda berputar.

Jika ingin sempurna, gunakan kunci momen alias kunci torsi (torque wrench) saat pengencangan terakhir untuk memastikan seluruh baut dan mur diputar dengan kekuatan yang sama.

Editor : andy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa