Otomotifnet.com – Kontes modifikasi motor kustom tahunan KUSTOMFEST 2017 dengan tema No Boundaries resmi dibuka hari ini (7/10).
Acara ini resmi dibuka oleh Tri Mulyono selaku Kepala Biro Administrasi Pembangunan Daerah Istimewa Yogyakarta yang mewakilkan Sri Sultan Hamengku Buwono X Gubernur DIY yang berhalangan hadir.
Acara yang berlangsung selama 2 hari ini membuka Main Class di atas 250 cc yang terbagi menjadi American Stock Kustom, American Chopper & Bobber, European Chopper & Bobber, Japan Chopper & Bobber, All Prostreet, All Bagger, All Café Racer, Main Class
FFA (Free For All), Club Style, dan Scrambler.
Kelas berikutnya ada Nitro Head di bawah 250 cc yang terbagi menjadi kelas Old & Retro, Choppy Cub, Matic Hotrod & Kustom, dan Nitro Head FFA (Free For All).
Tidak lupa KUSTOMFEST selalu menyediakan sebuah Lucky Draw bagi para pengunjung yang hadir dan membeli tiket.
Lucky Draw kali ini merupakan motor Trike kustom alias roda tiga yang dibekali mesin Harley-Davidsol Buell 1200 juga differential kepunyaan mobil Porsche 914, tampilan depan ala chopper dengan fork springer lengkap pelek besar ring 21 inci.
Bagian belakang terkesan sangar dengan knalpot freeflow yang menjulang ke atas dibalut
chrome mengkilap.
Apakah anda pengunjung yang beruntung untuk mendapatkan Lucky Draw tahun ini? Beli tiket masuk acara KUSTOMFEST 2017 – No Boundaries seharga Rp 50 ribu sebanyak-banyaknya ya!
Editor | : | Parwata |
KOMENTAR