Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kalap! Geng Motor Hancurkan Pertokoan di Kemang, Masyarakat Sekitar Ikut Disikat

Parwata - Senin, 5 Maret 2018 | 11:50 WIB
Yotube- TribunWow Official

Otomotifnet.com - Sebuah kompleks pertokoan di Kemang, Jakarta Selatan, dikagetkan dengan kedatangan segerombolan geng motor yang kemudian merusak kendaraan bermotor dan properti.

Massa geng motor tersebut membawa senjata tajam, sebagaimana dilaporkan Eris Riswandi lewat unggahannya di media sosial.

Insiden ini terjadi pada Senin (5/3/2018) dini hari pukul 01.30 WIB.

Menurut Eris Riswandi, sejumlah massa juga melukai beberapa driver ojek.

(BACA JUGA: Dihukum Masyarakat, Honda CR-V Dipenuhi Sampah)

Dalam unggahan itu, dia juga menyertakan video kegaduhan yang terjadi di lokasi kejadian.

Selain itu, Eris Riswandi juga menyertakan beberapa screenshot korban dan saksi kejadian tersebut.

Seperti pengguna Twitter Ari @Dwiarip13.

"@TMCPoldaMetro mohon bantuannya pak ada segerombolan genk motor menggunakan senjata tajam melintas dijalan kemang raya," cuit di akun Twitternya.

(BACA JUGA: Bukan Soal Adil Atau Nggak, Ini Penjelasan Pemotor Gak Boleh Lewat JLNT)

Tak hanya Ari, pengguna akun Facebook Tansa Ruslanna pun turut membagikan pengalamannya.

Di akun Facebooknya, di menceritakan, saat itu dia sedang keluar untuk membeli makanan bersama suaminya dini hari tadi.

Mereka bertemu geng motor yang tiba-tiba-tiba memukulinya.

"Saya dan suami sudah kalap, nggak ngerti lagi harus berbuat apa. Motor kita hancur, suami saya babak belur dan muka bagian pipi saya terkena tonjokan menusia-manusia itu telah mengroyok suami saya," tulisnya.

(BACA JUGA: Beda, Motor Pakai Pelek Gede Ngalahin Ban, Tebak Penganut Aliran Apa)

Untungnya, mereka hanya menderita luka lebam ringan dan mereka sudah melaporkan kejadian ini kepada pihak berwajib.

Tansa pun memperingatkan masyarakat untuk lebih berhati-hati saat keluar malam, apalagi di daerah Cilandak, Ampera, Kemang, dan sekitarnya.

Tansa pun mengaku trauma dengan kejadian itu.

Namun, dia bersyukur bisa selamat.

"Awalnya udah pasrah motor atau barang diambil bodo amat yang penting selamat sama suami. Udah itu aja," katanya.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul: Sejumlah Geng Motor Rusak Kendaraan, Pertokoan dan Lukai Warga yang Melintas di Kemang Jakarta

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa