Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bikin Senyum, Giliran Kru Tim Yamaha Merhatiin Motor Marc Marquez

Ignatius Ferdian - Kamis, 22 November 2018 | 17:30 WIB
Dua pelatih Valentino Rossi kepoin motor Marc Marquez untuk MotoGP 2019
Twitter/@motogp
Dua pelatih Valentino Rossi kepoin motor Marc Marquez untuk MotoGP 2019

Otomotifnet.com - Saling kepo alias pengin tahu para kru MotoGP berlangsung saat tes pramusim pertama di Valencia.

Honda RC213V yang dipakai Marc Marquez jadi pusat perhatian tim pabrikan pesaing.

Adegan lucu terjadi saat motor Marc Marquez sedang dinyalakan kru Honda di depan paddock.

Baru beberapa saat motor Marc Marquez menyala, sudah ada di pinggir dua orang kru Yamaha MotoGP.

(BACA JUGA: Valentino Rossi Percaya Diri, Timnya Sekarang Lebih Kuat)

Kru Yamaha MotoGP memperhatikan motor Marc Marquez.

Salah satu pihak Yamaha yang melihat motor Marc Marquez, Luca Cadalora.

Luca Cadalora pembalap era 1990-an dan pelatih balap Valentino Rossi.

Sebelumnya di hari pertama tes MotoGP Valencia, motor Marc Marquez di depan paddock diperhatikan kru Ducati.

(BACA JUGA: Yamaha Bergairah Di Tes Pramusim, Vinales Tercepat, Rossi So-So)

Tapi, saat pihak Ducati memperhatikan motor Marc Marquez, pihak Honda hanya bercanda dengan gerak tubuh ingin mengusir kedua orang Ducati.

Berbeda saat motor Marc Marquez dilihat pihak Yamaha.

Baru motor dinyalakan, motor Marc Marquez langsung dibawa masuk lagi ke paddock.

Motor yang sedang dilihat pihak Yamaha untuk dipakai Marc Marquez MotoGP musim depan.

Video kejadian pelatih Rossi melihat motor Marc Marquez diunggah ke Twitter dengan akun @MotoGP.  

 

Editor : Iday
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa