Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sopir Truk Beli Mobil Porsche, Mujur Menang Lotre Rp 1,6 Triliun

Ignatius Ferdian - Minggu, 27 Januari 2019 | 15:30 WIB
Ilustrasi Porsche
Taufan Rizaldy Putra
Ilustrasi Porsche

 

Otomotifnet.com - Seorang sopir truk bernama David Johnson berhasil memenangkan lotre senilai 114 miliar dollar AS atau sekitar Rp 1,6 triliun.

Dilansir dari CNN, pria berusia 56 tahun itu memenangkan undian Powerball dengan hadiah kedua terbesar dalam sejarah lotre New York, Amerika Serikat (26/1/2018).

Johnson berada dalam kondisi sakit selama berhari-hari, tapi dia harus kembali bekerja agar dapat bayaran pada 26 Desember 2018.

Pria asal Jamaika ini kemudian pergi ke pom bensin, tempat di mana dia mengisi bahan bakar untuk truknya setiap hari.

(Baca Juga : Truk Tolak Masuk Tol Trans Jawa, Tarif Mahal, Sopir Minta Kaji Ulang)

Kemudian dengan uang 5 dollar AS atau sekitar Rp 70.000 di sakunya, dia memutuskan untuk membeli tiket lotre Powerball.

Laporan Daily Mail menyebutkan, Johnson sedang sakit parah ketika nomor lotre diundi dan disiarkan di stasiun televisi.

Dia bahkan tidak masuk kerja pada hari berikutnya.

Masih pada pekan yang sama, seorang rekan kerjanya memberi tahu jika pemenang lotre adalah tiket yang dibeli dari Arnold Service Station, pom bensin tempat Johnson membeli tiketnya.

(Baca Juga : Teriak Ban Kempes, Supir Meleng, Rampok Motor Sikat Uang Puluhan Juta)

Selang beberapa hari setelah pengundian, dia kembali ke pom bensin dan memeriksa tiketnya.

Angka yang menang tertulis 5, 25, 38, 52, dan 67.

Ternyata, dia adalah satu-satunya pemenang "jackpot" lotre.

"Saya melompat-lompat di toko," katanya.

Pada hari itu juga, dia mengaku berhenti dari pekerjaannya.

"Saya kembali ke mobil, menyalakan musik, dan meluncur pulang," tutur Johnson.

(Baca Juga : Daihatsu Terios Nyaris Terbakar, Netizen Ancam Pelaku Jadi Jagung Bakar)

Dia lebih memilih opsi pengambilan uang tunai sekaligus senilai 180,2 juta dollar AS.

Setelah pajak, uang yang dia dapatkan secara bersih 114 juta dollar AS atau sekitar Rp 1,6 triliun.

Potensi hadiah yang dia peroleh bisa mencapai total 298,3 miliar dollar AS atau sekitar Rp 4,1 triliun, namun tidak bisa diambil sekaligus.

Johnson berencana menyewa pengacara untuk membantunya berinvestasi uang.

(Baca Juga : Ban Mobil Meleleh Mirip Gulali, Suhu Panas Menyapa Negara Australia )

Namun, dia juga ingin membeli Porsche merah yang selalu diimpikannya.

"Jadi semua orang dapat melihat saya ketika berkendara di jalan," ucapnya.

Kini misteri masih menyelimuti tentang siapa yang akan memenangkan hadiah utama senilai 425 juta dollar AS atau Rp 5,9 triliun.

Artikel serupa telah tayang di Kompas.com dengan judul "Menang Lotre, Pengemudi Truk di AS Raup Uang Rp 1,6 Triliun"

Editor : Panji Nugraha
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa