Otomotifnet.com - Maverick Vinales terpaksa tersingkir di lap-lap terakhir MotoGP Australia 2019.
Vinales terpelanting dari motornya saat duel ketat dengan Marc Marquez menjelang berakhirnya balapan.
Namun, hal itu malah membuatnya bahagia dan senang!
"Saya merasa sudah memberikan yang terbaik di tiap lap balapan ini. Pilihannya menang atau tidak sama sekali," ungkapnya setelah balapan.
(Baca Juga: Hasil Balapan MotoGP Australia 2019: Marc Marquez Juara, Maverick Vinales Crash di Lap Akhir)
Vinales sudah merencanakan untuk bersabar meladeni Marc Marquez yang berada di depannya.
"Saya sudah berusaha maju ke depan, saat melihat pit board bertuliskan 15 lap, Marc +02, saya pikir oke akan saya tunggu sampai lap terakhir," jelas Vinales.
Alasan mengapa Vinales menunggu hingga lap terakhir karena Ia merasa motor Marquez terlalu sulit untuk dihadapi di trek lurus.
"Kalau gap Marquez cuma 0,0 sekian detik, pasti saya akan kalah di trek lurus," sebutnya.
"Makanya sudah saya rencanakan untuk menyodok posisi pertama di tikungan ke 10. Di sektor itu motor saya cukup kuat, tapi saya harus benar-benar dekat," paparnya.
Vinales memang sudah memperhitungkan aksi nekatnya menyusul Marquez di tikungan ke 10 itu.
"Saya jaga betul grip ban di sektor ketiga. Masuk kerb atau tidak, saya harus masuk tikungan dan tidak ngerem sama sekali dan lihat apa yang terjadi," aku Vinales.
Menurutnya, balapan hari ini adalah kesempatannya untuk menang atau tidak sama sekali.
(Baca Juga: Ini Klasemen MotoGP 2019; Marc Marquez Juara, Ikut Bawa Honda Jadi Pabrikan Terhebat)
Dari balapan ini, Vinales mendapat pelajaran berharga untuk mengembangkan motornya.
"Saya turun satu gigi dan mengunci bagian belakang, tapi motor saya terasa bergoyang ke arah lain. Dari sini saya berusaha untuk lebih mengerti caranya fight dengan motor Yamaha," jelasnya.
"Saya harap ada perbaikan di motor dan siapa tahu strategi ini berhasil di masa depan," ujarnya optimis.
Dengan jatuhnya Vinales, balapan dimenangkan oleh Marc Marquez sedangkan posisi kedua diamankan Cal Cruthclow diikuti Jack Miller di posisi ketiga.
Berikut hasil MotoGP Australia 2019:
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR