Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kawasaki Ninja 250 4 Silinder Harga Bocor, Dibanderol Nggak Sampai Rp 75 Juta?

Ignatius Ferdian - Jumat, 28 Februari 2020 | 17:40 WIB
Kawasaki ZX-25R atau Ninja 25-R 4 silinder
Iday/Otomotifnet
Kawasaki ZX-25R atau Ninja 25-R 4 silinder

Otomotifnet.com - Setelah waktu peluncuran Kawasaki Ninja 250 4 silinder bocor, kini informasi diduga harga motor sport ini tersebar.

Ninja 250 4 silinder atau yang dikenal juga dengan nama ZX-25R pertama kali diperkenalkan di ajang Tokyo Motor Show (TMS) 2019, di Jepang.

Motor baru Kawasaki di segmen sport ini langsung jadi obrolan di dunia, termasuk Indonesia.

Namun yang bikin tambah ramai, PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) juga sudah berjanji akan segera meluncurkannya.

(Baca Juga: Kawasaki Z900 2020 Meluncur, Konsep Z Sugomi Dipertahankan, Dibanderol Rp 250 Jutaan)

Buritan Kawasaki ZX-25R atau Ninja 25-R 4 silinder
Iday/Otomotifnet
Buritan Kawasaki ZX-25R atau Ninja 25-R 4 silinder

Namun, memang belum ada kepastian kapan dan di mana. Kemungkinan terbesar pada saat Kawasaki Bike Week (KBW) yang akan digelar 4 April 2020 di Ancol, Jakarta Utara.

Michael C Tanadhi, Head & Sales Promotion PT KMI pernah mengatakan, bahwa pihaknya pasti membawa Ninja 250 4-silinder ke Indonesia.

"Pasti dijual. Tapi waktunya kita belum bisa pastikan. Sangat cocok sekali apalagi kita sudah dikejar-kejar terus kapan keluarnya motor itu," kata Michael saat peluncuran W175 TR, akhir November 2019 lalu.

Melalui laman Samsat DKI Jakarta, didapati Kawasaki sudah mendaftarkan dua produk terbarunya.

Harga off the road Kawasaki Ninja 250 4 silinder alias ZX-25R
(Kompas.com/Donny)
Harga off the road Kawasaki Ninja 250 4 silinder alias ZX-25R

(Baca Juga: Kawasaki Ninja ZX-25R Empat Silinder Meluncur di 2020, Kentaro Takeshita: Harga Masuk Akal)

Kedua produk ini memiliki Nilai Jual Kendaraan Bermotor sebesar Rp 64,8 juta dan Rp 73,2 juta, dengan status off the road.

ZX-25R dibekali dengan kaki-kaki yang lebih padat dan kekar.

Suspensi depannya sudah menggunakan model upside down.
Bagian lengan ayun juga lebih besar, mirip dengan yang digunakan pada Ninja 400.

Sayangnya, hingga saat ini Kawasaki masih menutup rapat informasi detail lebih jauh mengenai besaran tenaga dan torsi yang dihasilkan mesin 4 silinder tersebut.

Artikel serupa telah tayang di Kompas.com dengan judul "Bocoran Harga Kawasaki Ninja 250 4 Silinder, di Bawah Rp 75 Juta"

 

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa