Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nekat Mudik, Ketahuan Petugas, 9.642 Kendaraan Diminta Putar Balik

Panji Nugraha - Minggu, 3 Mei 2020 | 12:30 WIB
Petugas sedang melakukan pengecekan kendaraan di Gerbang Tol Pejagan dalam upaya mencegah pemudik ke Jawa Tengah
Tribun Jateng/Hermawan Handaka
Petugas sedang melakukan pengecekan kendaraan di Gerbang Tol Pejagan dalam upaya mencegah pemudik ke Jawa Tengah

Otomotifnet.com - Berdasarkan data yang disampaikan oleh Polda Metro Jaya, total sebanyak 9.642 kendaraan telah ditidak karena melakukan pelanggaran terkait pelarangan mudik lebaran selama Operasi Ketupat Jaya 2020.

Semua kendaraan ini, mendapatkan sanksi langsung dengan diminta berputar balik dan kembali ke arah Jakarta.

Data ini adalah informasi terakhir yang sudah dirilis sejak tanggal 24 April 2020 hingga tanggal 2 Mei 2020.

Dengan total 9.642 kendaraan ini, didapat dari hasil pantauan di dua pintu tol yang merupakan pos pemantauan pelarangan mudik, serta beberapa jalan arteri.

Baca Juga: Toyota Soluna Bikin Curiga, Parkir Lama di Rest Area Tol Solo-Ngawi, Ternyata...

"Hingga Sabtu ini tercatat ada 9.642 kendaraan yang diputar balikkan," kata Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yoga kepada Tribunnews, Minggu (3/5/2020).

Rinciannya, Sambodo menyampaikan, sebanyak 3.893 kendaraan yang terjaring di Gerbang tol Cikarang Barat dan 3.012 kendaraan di Pintu Tol Bitung.

Sementara itu, sebanyak 2.737 kendaraan lainnya diputar balik di jalur arteri.

Sebagai informasi, pihak Kepolisian akan memulai melakukan pengawasan warga Jabodetabek yang masih nekat memaksakan mudik lebaran sejak 24 April 2020 lalu.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa