Pembayaran bisa dilakukan dengan uang elektronik (E-Money, Brizzi, TapCash, Flazz) dan dompet elektronik (Shopeepay, Gopay, LinkAja, OVO, Dana dll) sehingga cashless, paperless dan eco green.
"Jadi alatnya automation, kita eco green. Tidak ada lagi yang namanya struk kertas yang keluar. Kalau orang butuh struk, tinggal input alamat email dan real time struk akan dikirim via email. Setiap transaksi bisa dilihat di dashboardnya," terang Muchlis.
Untuk mobil, isi baru di My Nitro dibanderol Rp 10 ribu, isi ulang Rp 5 ribu, tambal Rp 25 ribu.
Sedangkan untuk motor, isi baru Rp 5 ribu, isi ulang Rp 2.500, dan tambal Rp 15 ribu.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR