Otomotifnet.com - PT Gajah Tunggal Tbk dikabarkan sedang mendevelop ban Zeneos Milano untuk Yamaha NMAX dengan ukuran standar, melengkapi ukuran yang sudah ada.
Zeneos Milano untuk saat ini punya tiga ukuran ban, depan 120/70-13 dan belakang 140/70-13 serta 150/70-13 kemudian akan hadir ukuran 110/70-13 dan 130/70-13.
Itu artinya Zeneos Milano akan menggigit pasar IRC yang sama-sama diproduksi oleh PT Gajah Tunggal Tbk.
IRC merupakan ban OEM Yamaha NMAX dengan ukuran 110/70-13 depan dan 130/70-13 belakang.
Baca Juga: Zeneos Milano Untuk Yamaha NMAX Bakal Keluar Ukuran Baru, Bidik Pasar Lokal dan Ekspor
"Hadirnya Zeneos Milano untuk Yamaha NMAX ukuran standar, dibuat sebagai pilihan konsumen. Kembangan ban juga beda, sehingga konsumen bisa memilih,"
"Kami juga tak hanya mendevelop Zeneos Milano ukuran standar, tapi juga mendevelop IRC size up dan ban baru IRC Exato yang bisa konsumen pilih nantinya," terang Dodiyanto, Senior Brand Executive & Product Development PT Gajah Tunggal Tbk.
Sedangkan soal posisi harga IRC dan Zeneos untuk Yamaha NMAX masih digodok oleh pihak PT Gajah Tunggal Tbk.
"Soal harga kita masih mempertimbangkan, tapi tidak akan jauh berbeda," tambah Dodi, yang doyan makan jengkol itu.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR