Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ducati Motors Club Indonesia Berbagi, Sambangi Yayasan Al Kahfi

Panji Nugraha - Senin, 26 April 2021 | 07:30 WIB
Ducati Motors Club Indonesi berikan donasi dan motivasi kepada yayasan Al Kahfi
DMC
Ducati Motors Club Indonesi berikan donasi dan motivasi kepada yayasan Al Kahfi

Otomotifnet.com - Mengisi bulan penuh berkah yaitu bulan Ramadhan, puluhan bikers yang tergabung dalam komunitas Ducati Motors Club (DMC) Indonesia menggelar aksi sosial.

Dalam aksi sosial kali ini, Ducati Motors Club (DMC) Indonesia menyambangi yayasan Al Kahfi yang bertempat di bilangan Lenteng Agung, Jakarta Selatan (25/05/2021).

Sebelum menuju ke yayasan Al Kahfi, member Ducati Motors Club Indonesi berkumpul di Cilandak Town Square
DMC
Sebelum menuju ke yayasan Al Kahfi, member Ducati Motors Club Indonesi berkumpul di Cilandak Town Square

Sebelum menuju lokasi, Ducati Motors Club (DMC) Indonesia melakukan riding bersama dengan titik start di Cilandak Town Square.

Sesampainya di yayasan Al Kahfi, penunggang Ducati ini disambut meriah oleh pengurus dan anak-anak disana, karena kedatangannya sangat ditunggu oleh mereka.

 Baca Juga: SMOG Gelar 6Day Rally Supermoto, Sisir Jalur Ratu Pantai Selatan

“Alhamdulillah hari ini Ducati Motors Club (DMC) bisa melakukan kegiatan sosial untuk berbagi kebahagian dengan memberi donasi dan buka puasa bersama adik-adik Yayasan Al Kahfi di Lenteng Agung,"

"Kami harap sedikit dari apa yang kita berikan bisa memberikan semangat untuk mereka semua karena kedatangan kami ke sana juga tak sekedar memberi donasi, tapi kami berusaha memberi motivasi kepada adik-adik kita di sana,” ujar Hanin selaku Ketua Panitia Ducati Motors Club (DMC) Indonesia Berbagi.

Riding menjadi menu wajib Ducati Motors Club Indonesi
DMC
Riding menjadi menu wajib Ducati Motors Club Indonesi

Event ini dibuat karena Hanin dan member Ducati Motors Club (DMC) Indonesia punya filosofi mulya, yaitu adik-adik di yayasan Al Kahfi punya hak yang sama untuk mendapatkan kebahagiaan.

Tak hanya memberikan donasi, mereka juga berbagi motivasi untuk memicu semangat anak-anak supaya mengejar impian dan cita-cita demi masa depan yang lebih baik.

“Kehadiran DMC Indonesia di sini juga ingin berbagi motivasi kepada adik-adik kami di Yayasan bahwa hidup ini tak cuma sampai di sini bagi mereka,"

"Jadi adik-adik juga bisa berkaca pada teman-teman yang hadir di sini supaya adik-adik kami ini bisa punya tujuan hidup atau goal yang bisa mengubah kehidupan mereka di masa depan,"

Ducati Motors Club Indonesi, targetkan dalam waktu dekat bakal touring ke Yogyakarta dan lakukan safety riding
DMC
Ducati Motors Club Indonesi, targetkan dalam waktu dekat bakal touring ke Yogyakarta dan lakukan safety riding

"Karena banyak dari kami juga lahir dari keluarga seperti mereka. Nah, cita-cita dan perjuangan hidup yang membuat kami jadi seperti sekarang inilah yang kami harap bisa menjadi motivasi bagi adik-adik kami untuk meraih cita-cita besar mereka,” ujar Bro Tio.

Tak hanya sampai disitu saja, setelah buka puasa bersama dan sholat maghrib berjamaah, acara juga diisi kuis yang berkaitan dengan ilmu Agama Islam, seperti membaca Al-quran hingga mengenal nama-nama Nabi dan Rosul Allah SWT.

Baca Juga: CRF250 Rally Convert Jadi CRF250L Supermoto, Efek Pensiun Main Tanah

Kuis yang digagas oleh Bro Boby selaku Vice President bertujuan untuk mengasah ilmu Agama Islam. Siapa yang bisa bisa menjawab pertanyaan akan mendapat hadiah langsung dari DMC Indonesia.

Bro Boby juga menjelaskan bahwa balam waktu dekat, Ducati Motors Club Indonesia akan melakukan perjalanan touring ke Yogyakarta dan pelatihan safety riding untuk member Ducati Motors Club (DMC) Indonesia.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa