Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Freed Muka Berantakan, Mesin Ngintip, Imbas Disambar Kereta Api di Padang

Ignatius Ferdian - Rabu, 5 Mei 2021 | 17:25 WIB
Honda Freed amburadul bagian depannya setelah diterjang kereta api
TRIBUNPADANG.COM/REZI AZWAR
Honda Freed amburadul bagian depannya setelah diterjang kereta api

Otomotifnet.com - Honda Freed berantakan wajahnya setelah disambar kereta api di Kota Padang.

Atau tepatnya terjadi di Simpang Komplek Monang Indah dan Pesona Dua, Lubuk Buaya, Kota Padang, Sumatera Barat (4/5/2021).

Terlihat sekilas akibat kecelakaan tersebut, bumper ringsek, kap mesin bunyok, bagian dalam mesin sampai terlihat.

Beruntung dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa maupun luka-luka.

Baca Juga: Honda Freed Nangkring di Taman, Pengemudi Hilang Kendali, Pagar Pembatas Jalan Dijebol

"Kejadiannya, saat saya mau keluar dari komplek dan kaca mobil dalam keadaan tertutup," kata pengemudi yang tidak mau disebutkan namanya.

Ia menceritakan, saat itu sedang bersama anaknya di dalam mobil.

Ia menyebutkan, biasanya ada penjaga plang di persimpangan komplek yang dari masyarakat sekitar.

Namun, hari ini tidak ada penjagaan.

Baca Juga: Honda Freed Terkapar, Depan Ambyar Roda Terkulai, Hantam Vario 125 Hingga Bocah 9 Tahun Tewas

"Anak-anak ribut juga di dalam mobil dan baru akan melintas keretanya sudah dekat," sebutnya.

Kepala Humas PT KAI Divre II Sumatera Barat, Ujang Rusen Permana, saat dihubungi juga membenarkan kejadian tersebut.

"Iya benar ada kecelakaan di perlintasan sebidang antara kereta dan mobil," kata Rusen.

Sumber: https://padang.tribunnews.com/2021/05/04/kronologi-mobil-freed-ditabrak-kereta-api-di-lubuk-buaya-padang-sopir-bersama-anaknya-dalam-mobil

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa