Otomotifnet.com - Accu atau aki di mobil perannya sangat vital, yakni sebagai sumber arus untuk mengoperasikan semua perangkat kelistrikan yang ada pada kendaraan.
Bisa dibayangkan bagaimana bila aki mobil Anda tiba-tiba soak, tentu bisa membuat mobil Anda jadi susah bahkan tidak bisa dihidupkan mesin dan sistem kelistrikan lainnya.
Paling sial bila terjadi pada mobil yang sistem computerized-nya harus terus mendapat suplai listrik.
“Yang mana bila suplai listrik terputus atau drop, memori yang terbaca oleh ECU saat itu yang nantinya akan bekerja,” bilang Tumenggung Prabowo, Corporate Public Relation Officer PT Wacana Proma Sentosa, selaku produsen aki merek Massiv.
Baca Juga: Usia Pakai Aki MF Cepat Keok Bisa Karena Hal-Hal Seperti Ini
Masih kata Tumenggung, misalnya saat aki drop posisi kaca jendela lagi terbuka setengah, maka saat aki diganti baru kaca jendela itu hanya bisa naik-turun setengah, alias enggak bisa full.
“Mau tak mau mesti ke authorized dealer untuk minta direset ulang memori ECU dan mengembalikannya ke settingan normal. Akhirnya nambah baya lagi,” tukasnya.
Makanya ia menyarankan agar pemilik kendaraan jangan mengabaikan perawatan aki.
Mulai dari mengecek level air aki, memeriksa kondisi terminal aki dan sebagainya.
“Setidaknya lakukan pemeriksaan level air aki dan cek kondisi terminalnya setiap bulan."
"Bila didapati berkurang, lakukan penambahan hingga batas upper level, dan bila terminal aki terlihat ada kerak putih, segera dibersihkan,” sarannya.
Bahkan sekalipun menggunakan aki MF (Maintenance Free), bukan berarti bebas dari perawatan loh.
Nah, untuk lebih jelasnya soal perawatan aki ini, langsung saja kepoin videonya di kanal Youtube Otoproduk yang kami sertakan pada artikel ini.
Baca Juga: Terminal Aki Mobil Muncul Serbuk Putih? Benahi Bracket Besi Pengikatnya
Selain membahas soal bagaimana merawat aki, baik aki kering maupun aki basah, juga dijelaskan apa itu aki kering dan aki basah, serta apa saja yang tidak boleh dilakukan agar aki bisa awet dan sebagainya.
Oke, selamat menyaksikan ya sob! Tapi jangan lupa untuk subscribe, like, komen, dan share tayangan ini kepada yang lainnya untuk berbagi pengetahuan.
Editor | : | Andhika Arthawijaya |
KOMENTAR