Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dicungkil Kijang Innova Dari Belakang, Sigra Seketika Kayang Hadap Langit

Irsyaad W - Rabu, 5 Januari 2022 | 16:20 WIB
Kondisi Daihatsu Sigra (kanan) terbalik di ruas tol Medan-Binjai KM 9.600 setelah dicungkil Kijang Innova
YouTube/Tribun MedanTV
Kondisi Daihatsu Sigra (kanan) terbalik di ruas tol Medan-Binjai KM 9.600 setelah dicungkil Kijang Innova

Otomotifnet.com - Daihatsu Sigra kayang hadap langit setelah dicungkil Toyota Kijang Innova dari belakang.

Sebelum jumpalitan, Daihatsu Sigra nopol BK 1349 ADD sempat terjang pembatas lalu terbalik.

Alhasil, atap Daihatsu Sigra ringsek jadi tumpuan di atas beton ruas tol Medan-Binjai KM 9.600, Sumatera Utara, (4/1/22).

Bahkan bodi kanan Siga yang menjadi titik benturan dengan Kijang Innova nopol B 2784 SOS dan beton pembatas melengkung tak berbentuk.

Dirlantas Polda Sumut, Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda menyebutkan, insiden tersebut lantaran pengemudi Kijang Innova mengantuk.

"Setelah tertabrak sopir mobil Daihatsu Astra hilang kendali dan Menabrak Pembatas Jalan," kata Dirlantas Polda Sumut Kombes Valentino Alfa Tatareda, Selasa (4/1/2022) siang.

Valentino mengatakan kejadian itu terjadi di Jalan tol Medan-Binjai KM 9/600.

Akibat peristiwa tersebut tiga orang penumpang Daihatsu Sigra mengalami luka ringan.

Sementara itu lakalantas itu ditangani oleh Polsek Sunggal.

"Korban 3 luka ringan dan sudah ditangani Polsek Sunggal," ucapnya.

Disinggung lebih lanjut mengenai para korban, Valentino hanya mengatakan korban sudah dibawa oleh petugas Polsek Sunggal.

Mereka yang luka-luka kemudian mendapatkan perawatan.

Sementara itu, salah satu penjaga pintu tol Helvetia, Bayu mengatakan, Dirinya sempat mendapat kabar kecelakaan tersebut.

"Iya, tadi pagi sekitar jam 09:00 WIB gitu, dapat informasi dari group whatsapp, ada kecelakaan di jalur tengah," kata Bayu, (4/1/22).

Bayu juga menyebutkan, tak ada korban meninggal dalam kecelakaan tersebut.

"Ditabrak dari belakang gitu informasinya. Korban jiwa nggak ada tadi saya dengar," tuturnya.

Lebih lanjut, ia juga mengatakan, kecelakaan tersebut telah ditangani oleh pihak kepolisian.

"Tadi sudah datang polisi, nggak lama dari kejadian. Mobilnya juga sudah dibawa, korban juga sudah dibawa ke rumah sakit," tuturnya.

Sumber: https://medan.tribunnews.com/2022/01/04/ada-mobil-terbalik-di-jalur-tol-medan-menuju-binjai-tiga-korban-luka-ringan

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa