Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Konsumsi Bensin dan Performa Rocky 1.0 Turbo vs Rocky 1.2 Bikin Kaget!

F Yosi - Jumat, 25 Februari 2022 | 19:40 WIB
Daihatsu Rocky 1.0 Turbo CVT ASA
F Yosi/Otomotifnet
Daihatsu Rocky 1.0 Turbo CVT ASA

Sedangkan Rocky 1.2  yang mengusung mesin WA-VE berkapasitas 1.200 cc 3 silinder.

Output dari mesin ini bisa menyemburkan tenaga maksimum hingga 88 dk di 6.000 rpm dan torsi 113 Nm di 4.500 rpm.

0-100 km/jam hanya mampu membubuhkan waktu 12,1 detik.

Untuk konsumsi BBM-nya kala diuji di seputaran jalanan Ibu kota Jakarta, Rocky 1.0 meraih  kilometer untuk 1 liter Pertamax, 16,2 km.

Rocky 1.2 unggul dengan catatan  sejauh 17,8 km/liter.

Beti (beda tipis) sih menurut kami.

Yang menarik saat kami bawa jalur keluar kota Rocky 1.0 dengan doping  turbo pada informasi meter cluster tercatat  mencapai 21,3 km menenggak 1 liter bensin.

Sedangkan Rocky 1.2  hanya meraih 20,7 km/liter, lho kok bisa lebih boros?

Daihatsu Rocky 1.2 X CVT ADS.
F Yosi/Otomotifnet
Daihatsu Rocky 1.2 X CVT ADS.

Daihatsu Rocky 1.2  mesin WA-VE 1.200 cc 3 silinder
F Yosi/Otomotifnet
Daihatsu Rocky 1.2 mesin WA-VE 1.200 cc 3 silinder

Eits tunggu dulu, saat uji test drive Rocky 1.2 kami bawa ke jalur Jakarta-Bandung sedangkan Rocky 1.0 Turbo kami ajak ke jalur tol Jakarta-Merak.

Jadi saat berkendara selain stop and go kontur jalanan yang naik turun bisa mempengaruhi hasil konsumsi BBM.

Yang  terakhir saat di kecepatan konstan 100 km/jam hasilnya Rocky 1.0 turbo sanggup menorehkan 18,5km/liter pada putaran mesin 2.000rpm.

Sedangkan Rocky 1.2 sama pada kecepatan konstan 100 km/jam di 2.000 rpm  menghasilkan 23,3 km/liter.

Nahh.. pilih yang mana nih sob! Rocky 1.0 turbo atau Rocky 1.2?

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa