Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Upgrade Kaki-kaki Honda CB150X, Gagah Pakai Pelek Ruji, Paket Mulai Rp 7 Jutaan

Ferdian - Senin, 23 Mei 2022 | 16:40 WIB
Modifikasi Honda CB150X pakai pelek jari-jari ring 19 17 oleh Syindicate Motor Indonesia
Ferdian/Otomotifnet
Modifikasi Honda CB150X pakai pelek jari-jari ring 19 17 oleh Syindicate Motor Indonesia

Otomotifnet.com - Honda CB150X hadir dengan gaya adventure yang cocok bagi pecinta touring.

Kalau bisa dibilang CB150X ini versi kecilnya dari Africa Twin 1000 nih.

Ngomong-ngomong, pelek Honda CB150X menarik kalau diubah ke pelek jari-jari atau ruji.

Emang berapa sih ukuran yang pas dan cocok buat CB150X ini?

Karena hadir dengan pelek bawaan model pelek palang, banyak yang menawarkan paket roda depan belakang untuk CB150X ini model jari-jari.

Salah satunya seperti paket modifikasi yang ditawarkan oleh bengkel Syndicate Motor Indonesia.

"Untuk pilihan velg, ban sampai tromol, kami sudah siapkan satu set dan plug and play," buka Rial Hamzah selaku owner bengkel Syndicate Motor Indonesia.

Paket roda depan dan belakang untuk Honda CB150X
Ferdian/Otomotifnet
Paket roda depan dan belakang untuk Honda CB150X

Ada dua pilihan paket roda depan dan belakang untuk CB150X.

"Yang pertama ada paket pelek ring 17 - 17 depan belakang, lalu ada yang 19 - 17," tambahnya melalui pesan singkat.

Contoh modifikasi Honda CB150X pakai paket roda depan belakang dari Syndicate Motor Indonesia
Ferdian/Otomotifnet
Contoh modifikasi Honda CB150X pakai paket roda depan belakang dari Syndicate Motor Indonesia

Paket roda depan belakang semua sudah termasuk gir naik jadi 48 mata dan disc 320 mm.

Untuk harganya sendiri, buat paket roda depan belakang ukuran ring 17 - 17 dibanderol Rp 7 juta.

Sedangkan untuk yang ring 19 17 dibanderol Rp 7.500.000.

Tapi ada yang berbeda, kalau di 19 17 pakai ukurannya lebih kecil.

Pakainya Velg DID Japan 2.15 x 19 Gold dan Velg DID Japan 3.00 x 17 Gold.

"Jadi semuanya terima beres sampai terpasang dan ada garansinya," tutup Rial.

Tapi perlu diingat, paket yang ditawarkan ini belum termasuk ban ya.

Buat yang berminat ganti paket roda CB150X atau pasang aksesori lainnya buat Honda CB150X bisa mampir ke bengkel satu ini.

Alamat: Jl. Laksamana Malahayati No.12, RT.12/RW.1, Cipinang Besar Sel., Kecamatan Jatinegara, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13410

Instagram : syndicatemotor_id

Baca Juga: Honda CB150X Ini Buat Camping, Cat Ala Tentara, Habisnya Berapa Sih?

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa