Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Efek Kompresi Mesin Lemah, Mobil Susah Hidup, Doyan Tenggak BBM

Ferdian,Angga Raditya - Senin, 3 Oktober 2022 | 19:40 WIB
Kompresi lemah biasanya angkanya berkisar di bawah 9 psi
Angga Raditya
Kompresi lemah biasanya angkanya berkisar di bawah 9 psi

Otomotifnet.comKompresi mesin jadi bagian yang krusial dari performa mesin keseluruhan.

Kompresi mesin yang sehat bikin performa jadi lebih optimal seperti baru keluar dari pabrik.

Namun seiring usia pemakaian, kompresi mesin mobil tentu bisa menurun.

Ketika kompresinya menurun, otomatis mesin mobil pun bisa mengalami penurunan performa.

"Ketika kompresi lemah, bisa mengakibatkan campuran udara dan bensin sulit terbakar," ucap Dimas Harsono dari bengkel spesialis Liberty Garage, Pondok Aren, Tangerang Selatan.

Yang menakutkan kalau semua silinder mengalami lemah kompresi.

"Mesin bisa jadi sulit dihidupkan, kalau sudah begini harus turun mesin agar langsung diperbaiki," ujar Dimas, sapaannya.

Ke performa mesin, "Efeknya akselerasi jadi terasa boyo dan konsumsi bahan bakarnya jadi lebih boros," beber pria berpostur tinggi ini.

Cek kompresi mesin pada setiap silinder untuk mengetahui apakah masih bagus atau tidak.
Angga Raditya
Cek kompresi mesin pada setiap silinder untuk mengetahui apakah masih bagus atau tidak.

Dampak lain yang diakibatkan dari kompresi mesin lemah adalah kerusakan pada bagian blok bawah.

"Komponen seperti kruk as, metal duduk, metal jalan, itu bisa rusak kalau kompresinya lemah," tuturnya.

Hal ini karena diakibatkan kompresi yang tidak rata sehingga bisa membebani kerja kruk as.

"Jadi tekanan ke kruk as dari setang piston tidak merata di setiap silinder, putarannya jadi tidak balance," urai Dimas lagi.

Alhasil karena tekanan tidak rata, akan ada satu bagian di kruk as yang menerima beban stress berlebih.

"Ini yang bikin kruk as rusak, sampai ke metal duduk dan jalannya," tegas Dimas.

Baca Juga: Ini Efeknya Bila Mobil Berasio Kompresi Mesin Tinggi Pakai Busi Biasa

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa